Logo WARTAEKONOMI

Pesan Jokowi agar UMKM Indonesia Bisa Mendunia

UMKM Indonesia Bisa Mendunia, Jokowi: Asal Jangan.... (FOTO: Sufri Yuliardi)
UMKM Indonesia Bisa Mendunia, Jokowi: Asal Jangan.... (FOTO: Sufri Yuliardi)
Sumber :
  • wartaekonomi

Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendorong Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) Indonesia agar mampu bersaing secara global. Pasalnya, banyak produk asal Indonesia yang diminati pasar global utamanya produk kerajinan tangan. Dengan begitu, masih banyak celah bagi para UMKM.

“Pasar-pasar tertentu itu masih banyak peluang,” kata Presiden saat pembukaan Pameran Karya Kreatif Indonesia (KKI) 2019 di Jakarta.

Akan tetapi, Jokowi mengimbau agar UMKM tidak masuk kepada produk yang telah dijual secara masif dan skala besar. Sebab, jika bersaing di sektor tersebut, maka UMKM akan kesulitan bersaing.

“Jangan masuk yang mass product, itu bersaing kita kalah dengan negara-negara yang sudah memproduksi secara massal,” kata Jokowi.

Menurutnya, UMKM bisa memanfaatkan celah pasar pada produk kerajinan tangan atau cinderamata yang memiliki ciri khas dan kekuatan tersendiri.

“Yang benar ya, seperti ini produk-produk handicraft, yang penuh dengan keterampilan tangan (Hand made). Kekuatan kita ada di situ. Coba dilihat produk-produk yang ada di sini. Semuanya kelihatan kelasnya. Masuknya di situ,” papar Presiden.

Dengan itu, Jokowi berharap UMKM jeli melihat peluang dan terus meningkatkan daya saing dari sisi produk.