BKPM: Realisasi Investasi Asing Didominasi oleh Tiongkok

Gedung BKPM.
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id – Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) melakukan publikasi mengenai realisasi penanaman modal dalam negeri, Senin, 25 April 2016

Rata-rata Transaksi Harian Bursa Efek Capai Lebih Rp5.700 T

Kepala BKPM, Franky Sibarani mengatakan, bahwa penanaman modal dalam negeri periode 2015 mengalami peningkatan yang cukup signifikan.

"Realisasi penanaman modal meningkat sebesar Rp50,4 triliun atau naik sebesar 18,6 persen dari Rp42,5 trilliun pada periode yang sama tahun 2015 dan penanaman modal asing sebesar Rp96,1 trilliun, naik 17,1 persen dari Rp82,1 trilliun pada periode yang sama tahun 2015," katanya saat konferensi pers di gedung BKPM.

Indonesia Jadi Radar Utama Pebisnis Norwegia

Franky menjelaskan, realisasi modal asing didominasi oleh masuknya Tiongkok dalam lima besar negara asal investasi. Realisasi investasi Tiongkok triwulan I 2016 mencapai US$500 juta, naik 400 persen dibanding realisasi periode yang sama tahun sebelumnya

"Capaian ini diharapkan menjadi indikasi meningkatnya realisasi investasi Tiongkok di masa yang akan datang," ujar Franky.

Jepang Siapkan Rp900 Miliar Bangun Shopping Center

Lima besar negara asal yang melakukan investasi adalah: Singapura (US$2,9 miliar), Jepang (US$1,6 miliar), Hongkong (US$500 juta), Republik Rakyat Tiongkok (US$500 juta), serta belanda (US$300 juta).

Laporan: Yasin Fadilah

Gedung BKPM.

Jepang Minat Investasi Rp600 miliar Bangun Pabrik Damkar

KEK Sei Mangke dan Tanjung Api-api miliki bahan baku terbaik.

img_title
VIVA.co.id
13 Juni 2016