Anak Usia 14 Tahun Jadi Calon Gubernur di Amerika Serikat

Anak usia 14 tahun jadi calon gubernur di AS
Sumber :
  • CNN Amerika Serikat

VIVA – Sebagian besar anak sekolah berusia 14 tahun di Amerika mungkin lebih suka bermain, berjalan-jalan, dan menghindari pekerjaan rumah mereka. Namun, Ethan Sonneborn justru mencalonkan diri sebagai gubernur di Vermont.

4 Perempuan Pernah Jadi Istri Ari Sigit, Suci Winata Masih Setia

Sonneborn memutuskan untuk terlibat dalam pencalonan negara bagian timur laut tersebut lantaran tak ada batasan usia bagi siapa pun yang mau mencalonkan diri sebagai gubernur. Para kandidat hanya harus tinggal di Vermont selama setidaknya empat tahun.

Ethan Sonneborn yang sudah sejak lahir tinggal di Vermont dengan gembira mengikuti kampanye. Dia menghadapi medan yang cukup berat dengan para pesaing berusia dewasa lainnya dalam pemilihan gubernur demokratis hari ini.

Tantrum Anak Bukan Hal Seram! Ini Rahasia Mengatasinya dengan Bijak

Dalam situs website-nya, remaja tersebut mengklaim sangat cocok untuk keluarga kelas menengah dan pekerja, dengan ide yang tepat tentang reformasi perawatan kesehatan, pembangunan ekonomi, dan pendidikan.

"Saya pikir, saya adalah kandidat yang paling mewakili perubahan yang kami butuhkan," kata Sonneborn seperti dikutip dari Straits Times

Yang Harus Dilakukan Orang Tua Saat Anak Mulai Sakit, Dokter: Jangan Diajak ke Mall!

Beberapa saingannya antara lain Christine Hallquist, yang berjuang menjadi gubernur dari kalangan transgender pertama di Amerika, James Ehlers, seorang veteran Angkatan Laut dan aktivis lingkungan serta Brenda Siegel, direktur eksekutif sebuah festival tari.

Ilustrasi garis polisi.

Pengakuan Mengejutkan Wanita yang Bunuh Keponakan Lalu Disembunyikan di Tempat Dupa

Pelaku dan barang bukti sudah diamankan di Polsek Teluknaga.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024