Logo ABC

Australia Tambah Kuota 500 WNI Per Tahun untuk Kerja Sambil Liburan

Vita Nur Khasanan, ketiga dari kiri, bersama rekan-rekan kerjanya yang mengikuti program WHV dan kini bekerja di pabrik daging.
Vita Nur Khasanan, ketiga dari kiri, bersama rekan-rekan kerjanya yang mengikuti program WHV dan kini bekerja di pabrik daging.
Sumber :
  • abc

Australia akan membuka tambahan hingga mencapai ribuan warga Indonesia yang dapat bekerja sambil berlibur, lewat program working holiday visa atau WHV.

Visa Kerja Sambil Berlibur Program Working Holiday Visa (WHV).  

Kesempatan bagi pemuda Indonesia usia 18-30 tahun untuk bisa berlibur sambil bekerja di Australia: 
- Skor IELTS minimal 4,5 

- Memiliki keterangan dari bank memilki dana minimal AU$ 5000, yang boleh juga rekening atas nama orang tua.

- Jika ingin kerja dua tahun, perlu setidaknya 3 bulan bekerja di kawasan pedalaman atau pekerjaan tertentu.

- Dapatkan informasi selengkapnya di situs resmi WHV dan waspada dengan tawaran yang menjanjikan dapat membantu.

Hal ini terungkap saat pemerintah Australia mengumumkan RAPBN 2019 hari Selasa malam, 2 April 2019, yang banyak ditunggu warga karena menyangkut keuangan mereka.