Pemandangan Menakjubkan Muncul di China Usai Corona Mereda

Gunung Dazhu
Sumber :
  • CCTV Asia Pacific.

VIVA – Sungguh sebuah pemandangan yang menakjubkan muncul di China setelah wabah Virus Corona atau COVID-19 mereda.

Kawasan hutan di Gunung Dazhu di wilayah Qingdao, Provinsi Shandong, China timur mendadak berubah warna. Pegunungan yang tadinya hijau, kini berubah ungu.

Warna ungu memenuhi kawasan pegunungan ini berasal dari Bunga-bunga Azalea atau Saliyah yang mulai bermekaran.

"Saatnya mencium aroma mawar! Bunga Azalea yang mekar di Provinsi Shandong, Cina timur, menunjukkan tanda-tanda itu musim bunga akhirnya tiba," tulis CCTV Asia Pacific seperti dikutip VIVA.co.id, Kamis 9 April 2020.

Gunung Dazhu

Sejauh mata memandang yang terhampar benar-benar hanya lautan Bunga Azalea yang seolah membuat pegunungan ini menjadi surga utama bunga dari bunga rhododendron ini. Dan hebatnya, Bunga Azelea di kawasan ini bukan milik petani bunga atau sengaja di tanam.

Mereka tumbuh memenuhi pegunungan sebagai tanaman liar. Yang tak kalah menakjubkan, luasan wilayah yang ditumbuhi Bunga Azalea mencapai ribuan hektare lho.

"Gunung-gunung mereproduksi adegan besar awan berasap yang mengembunkan puluhan ribu gunung," tulis CCTV.

Menkes: Implementasi Nyamuk Ber-Wolbachia untuk Tanggulangi Dengue Mulai Bergulir

Kehadiran musim berbunga Azalea benar-benar menambah suka cita warga China di tengah mulai meredanya serangan corona yang telah menginfeksi 82 ribu lebih penduduk dan membunuh tiga ribuan orang di antaranya.

Sejak beberapa hari ini, kawasan Gunung Dazhu juga sudah mulai didatangi wisatawan dari berbagai wilayah di China. Mereka terlihat begitu menikmati keindahan pemandangan di tempat itu.

Kapten Vincent Kena Flu Singapura Sampai Bernanah: Lebih Sengsara dari COVID!
Anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan, Ihsan Yunus di KPK

KPK Periksa Anggota DPR Fraksi PDIP Ihsan Yunus soal Dugaan Korupsi APD di Kemenkes

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan terhadap Anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Ihsan Yunus terkait kasus dugaan korupsi Alat Pelindung Diri (APD)

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024