Jokowi Bangga KTT IORA Hasilkan Jakarta Concord

Delegasi IORA 2017 Tandatangani Jakarta Concord
Sumber :
  • ANTARA FOTO/IORA SUMMIT 2017/Wahyu Putro A

VIVA.co.id – Presiden Joko Widodo mengatakan, Konferensi Tingkat Tinggi Kelompok Negara-negara Pesisir Samudera Hindia (Indian Ocean Rim Association/IORA) 2017 menjadi tonggak sejarah pembaharuan komitmen bagi organisasi yang terdiri dari 21 negara anggota untuk mengintensifkan kerja sama.

Anggunnya Gaya 5 Istri Kepala Negara Peserta KTT IORA

"Semua pemimpin (IORA) menyadari tantangan yang dihadapi saat ini. Semua pemimpin menyadari potensi IORA. Semua pemimpin IORA juga menyadari pentingnya keamanan di kawasan Samudera Hindia," kata Jokowi, saat menyampaikan pidato penutupan KTT IORA di Jakarta Convention Center, Selasa, 7 Maret 2017.

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini mengaku bangga karena IORA kali ini menghasilkan Jakarta Concord (Kesepakatan Jakarta). Kesepakatan ini berguna untuk mempromosikan keselamatan dan keamanan maritim, serta meningkatkan kerja sama perdagangan dan investasi.

KTT IORA Momentum Dongkrak Ekspor RI

Tak hanya itu, IORA juga memajukan pembangunan berkelanjutan dan bertanggung jawab dari sektor pengelolaan perikanan, memperkuat manajemen risiko bencana, meningkatkan kerja sama akademik dan ilmu pengetahuan, serta mempromosikan kerja sama di bidang pariwisata dan budaya.

Selain enam bidang kerja sama, para pemimpin negara IORA juga memperkuat kerja sama di tiga isu, yakni ekonomi berbasis kemaritiman (blue economy), pemberdayaan wanita, demokrasi, pemerintahan.yang baik, pemberantasan korupsi, dan kemanusiaan.

Berharap pada Jakarta Concord

Salah satu isu utama yang menjadi keinginan terbesar bagi semua pemimpin IORA adalah membentuk Samudera Hindia yang aman dan damai. Para pemimpin ini juga memiliki komitmen yang tinggi untuk menghormati hukum internasional, termasuk UNCLOS 1982. (mus)

21 Negara hadiri peresmina KTT IORA 2017 di JCC, Jakarta.

RI Punya Banyak Produk Menarik untuk Pasar IORA

Negara-negara IORA bisa dorong peningkatan perdagangan RI.

img_title
VIVA.co.id
10 Maret 2017