Para Tangan Kanan Donald Trump Cekcok, Terdengar Bentakan

Cegah Penyusup, Gedung Putih Dipasang Kawat Berduri
Sumber :
  • REUTERS/Gary Cameron

VIVA.co.id – Pascatudingan bahwa Presiden Amerika Serikat Donald Trump membocorkan informasi militer rahasia kepada Menteri Luar Negeri Rusia, para jurnalis diketahui berbondong-bondong mendatangi Gedung Putih. Meski belakangan, penasihat keamanan nasional AS, HR McMaster membantah hal tersebut. Dia mengatakan menjadi saksi bahwa Trump tidak memberikan informasi apa pun kepada Menlu Rusia.

Donald Trump Ambil Surat Cinta Kim Jong Un dari Gedung Putih

Namun di sela kejadian itu ada yang menarik pada Selasa, 16 Mei 2017 sebagaimana dilansir oleh independen.co.uk. Disebutkan bahwa di sisi barat Gedung Putih, tempat para tangan kanan dan pembantu Trump, sempat terdengar percekcokan yang disimak sebentar oleh para pemburu berita yang sedang berada di luar ruangan. Pula sempat terdengar bentakan keras.

Diketahui bahwa McMaster bersama juru bicara Gedung Putih, Sean Spicer, Direktur Komunikasi Gedung Putih, Michael Dubke dan Pejabat Staf Kepresidenan Steve Bannon memang sempat melakukan rapat mendadak sebelum memberikan pernyataan kepada media.

5 Fakta Tewasnya Jenderal Qassem Soleimani, Iran Akan Balas Dendam?

Namun dari ruangan tersebut terdengar bahwa mereka saling meneriaki dengan kencang. Tak lama terdengar suara televisi sengaja disetel lebih keras untuk menyamarkan suara.

Dugaan skandal pembocoran informasi rahasia oleh Trump terjadi pekan lalu, tak lama setelah Trump memecat Direktur FBI James Comey. Isu ini pertama kali diangkat The Washington Post yang disebut sebagai Gedung Putih sebagai berita palsu.

Donald Trump Siap Luncurkan TRUTH Social, Platform Medsos Tandingan
Mantan Presiden AS Donald Trump

Donald Trump dan Kedua Anaknya Akan Diperiksa Terkait Penipuan

Mantan Presiden AS Donald Trump dan dua anaknya dipanggil pengadilan karena diduga memperoleh keringanan pajak dan pinjaman melalui penilaian aset yang curang

img_title
VIVA.co.id
18 Februari 2022