Ada Kontes Murid 'Paling Cocok Jadi Teroris' di Sekolah Ini

Orang tua kecam kontes siswa paling cocok jadi teroris di sekolah AS
Sumber :
  • Independent.co.uk/KHOU 11 News / Screengrab

VIVA.co.id – Tujuh orang siswa SMP di Houston, Amerika Serikat disebutkan memenangkan kontes "paling berpotensi menjadi seorang teroris". Belakangan sekolah tersebut mengatakan, bahwa kontes tersebut sebenarnya adalah lelucon untuk mengolok-olok terorisme. 

Pemkab Tangerang Benarkan PNS Mereka Ditangkap Densus

Seorang siswa yang bernama Lizeth Villanueva kepada KPRC menyebutkan, bahwa dia dan beberapa orang temannya memang menerima gelar itu namun dia mengaku bahwa hal itu mereka anggap bukan sesuatu yang serius.

Namun menurut para keluarga korban, ide guru mengadakan kontes itu sungguh tak pantas. Apalagi pekan lalu baru terjadi ledakan bom di konser Ariana Grande, bintang pop asal AS di Manchester, Inggris.

IDI Sukoharjo Minta Kasus Sunardi Tak Dikaitan dengan Profesi Dokter

"Teroris itu hal yang sangat mengerikan. Baru beberapa hari konser Ariana Grande diserang bom dan mereka bisa bercanda soal ini," kata salah satu orangtua murid dikutip dari independent.co.uk.

Enna Hernandez, ibu salah seorang murid mengaku kecewa karena anaknya disebutkan salah satu yang memenangkan kontes.

Munarman Tertawakan Tuntutan 8 Tahun Penjara: Kurang Serius

Sementara sekolah diminta untuk segera meminta maaf atas isu sensitif tersebut dan memberi penjelasan kepada murid soal seriusnya isu terorisme.

Guru yang memiliki ide melakukan kontes itu juga harus menjalani skors. (mus)
 

Sumber : medium.com (Nigeria deserve and should be better)

Bantu Perangi Terorisme di Afrika, Adakah Niat Terselubung Amerika?

Pemberontakan yang berulang di Nigeria Utara merupakan hasil dari lingkungan politik Nigeria.

img_title
VIVA.co.id
20 Desember 2023