Kapal Tabrakan, Kru Hilang, Komandan Armada ke-7 AS Dipecat

Kondisi kapal USS John S McCain usai tabrakan
Sumber :
  • REUTERS/Calvin Wong

VIVA.co.id – Angkatan Laut Amerika Serikat akan memecat komandan Armada ke-7 AS, Vice Admiral Joseph Aucoin setelah adanya tabrakan kapal tempur AS dan kapal tanker yang terjadi di Asia selama setahun terakhir. Hal itu disampaikan otoritas AS kepada Reuters.

ASDP Catat 98,2 Persen Penumpang Ferry Sudah Punya Tiket saat Sampai Pelabuhan

Yang paling mutakhir, tabrakan yang terjadi antara kapal perang AS, USS John S McCain dengan kapal tanker asal Liberia pada awal pekan ini menyebabkan 10 orang anggota AL hilang di perairan Singapura.

"Perlu segera adanya pergantian kepemimpinan," kata pejabat berwenang di Washington, AS pada Selasa, 22 Agustus 2017.

Deretan Kisah Mistis yang Terjadi dalam Perang Dunia

Disebutkan, Admiral Scott Swift yang merupakan komandan AL Amerika Serikat di Pasifik yang memutuskan mengganti Aucoin.

Namun belum dipastikan waktu pergantian resmi dan serah terima jabatan tersebut. Diketahui bahwa markas Armada ke-7 AS berada di Jepang.

Kronologi Seorang Pemudik Meninggal Dunia di Area Parkir Kapal

Sementara hingga saat ini masih dilakukan pencarian terhadap 10 kru Angkatan Laut AS yang hilang di perairan Singapura.

Direktorat Polairud Polda Sumut berhasil menggagalkan penyeludupan puluhan PMI ilegal.(dok Polda Sumut)

Polisi Gagalkan Penyeludupan Puluhan PMI Ilegal di Perairan Sumut saat Menuju Malaysia

Kapal nelayan pengangkut sebanyak 24 Pekerja Migran Indonesia (PMI) ilegal, berhasil diamankan oleh Direktorat Polairud Polda Sumut

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024