Alasan Satpam Bakar Diri Usai Bunuh Karyawati

Wakapolres Metro Jakarta Pusat AKBP Arie Ardian Rishadi.
Sumber :
  • Dok. Humas Polres Jakpus

VIVA – Seorang satpam Dian Eka (32) nekat membakar dirinya hingga tewas usai diduga membunuh Indrawati Ciptadi (46) di areal parkir Hotel Media Sheraton, Jakarta karena panik.

Bocah 7 Tahun Ditemukan Tewas di Tempat Penyimpanan Dupa, Diduga Dibunuh Tantenya

Dari keterangan istri tersangka, diduga korban butuh biaya melunasi sepeda motor yang dibeli. Karena sedang paceklik, lantas tersangka bermaksud mengambil barang berharga korban. Namun, kejadian itu berujung pada kematian korban.

"Butuh biaya untuk melunasi motor keperluan kerjanya," kata Wakapolres Metro Jakarta Pusat Ajun Komisaris Besar Polisi  Arie Ardian Rishadi, di Mapolres Metro Jakarta Pusat, Kamis, 25 April 2019.

Pembunuhan di Wonogiri Ternyata Motifnya Sakit Hati, Korban Tidak Boleh Balikan dengan Mantan

Akibat membakar diri, tersangka mengalami luka bakar 100 persen. Ulah pelaku membakar diri sempat hampir membuat si jago merah mengamuk di hotel tempatnya kerja.

Tersangka dikenakan Pasal 338 dan 365 KUHP atas perbuatannya. Namun karena tersangka sudah meninggal, kasus ini pun dihentikan oleh polisi. 

Terkuak, Usia Janin Wanita Hamil di Kelapa Gading yang Tewas Dibunuh

"Setelah kejadian itu, satu jam kemudiam terjadi kebakaran. Setelah diselidiki, itu bukan kebakaran tapi pembakaran. Kami selidiki, dan ditemukan benang merah bahwa pelaku 365 adalah security yang membakar diri," katanya.

Sebelumnya diberitakan, karyawati swasta Indrawati Ciptadi (46) ditemukan tewas dengan luka jerat di leher, di areal parkir Hotel Media Sheraton, Jalan Gunung Sahari, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Kamis malam, 18 April 2019. Korban ditemukan tak bernyawa di dalam mobil Suzuki Ertiga.

Ilustrasi kantong jenazah.

Sadis! Agustami Paksa Kekasih Gelapnya Aborsi di Kelapa Gading, Korban Tewas Pendarahan

Parahnya, usai paksa untuk aborsi janin bayi, pelaku Agustami tega merampas ponsel korban. Pelaku lalu kabur ke Lampung bawa ponsel korban.

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024