Catat, Ini RS Swasta Rujukan Penanganan COVID-19 di Jakarta Selatan

Ilustrasi rumah sakit.
Sumber :
  • Pixabay/1662222

VIVA – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berupaya meningkatkan kapasitas tempat tidur isolasi dan ICU untuk pasien COVID-19. Untuk wilayah Kota Jakarta Selatan ada 14 dari total 52 rumah sakit yang ditunjuk sebagai rumah sakit rujukan penanggulangan COVID-19 oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. 

Lecehkan Istri Pasien, Oknum Dokter di Palembang Jadi Tersangka

"Di antara 14 rumah sakit itu ada empat rumah sakit umum daerah (RSUD) Jakarta Selatan yakni RSUD Pasar Minggu, Jati padang, Kebayoran Lama, dan Kebayoran Baru," kata Muhammad Helmy selaku kepala Suku Dinas Kesehatan Kota Jakarta Selatan, saat dikonfirmasi, Senin, 14 September 2020.

Helmi menjelaskan, penunjukan 14 rumah sakit tersebut sesuai dengan SK Kepala Dinas Kesehatan Provinsi DKI Jakarta sejak Senin 7 September 2020. Sebanyak 14 rumah sakit tersebut ditunjuk khusus menangani pasien COVID-19. Nantinya, untuk pasien non-COVID-19 dialihkan ke rumah sakit sekitarnya yang tidak masuk dalam 14 rumah sakit rujukan.

Polisi Bakal Panggil Pemilik Toko Frame yang Terbakar di Mampang hingga Akibatkan 7 Orang Tewas

Baca juga: Jokowi Sebut Kasus Corona di RI Lebih Tinggi dari Rata-rata Dunia

Selain empat RSUD di Jakarta Selatan terdapat 11 rumah sakit swasta maupun milik pemerintah pusat yaitu:
1. RS Pondok Indah 
2. RS MMC 
3. RS Medistra
4. RS Siloam Mampang Prapatan 
5. RS Mayapada 
6. RS Prikasih 
7. RS Andhika 
8. RS Bhayangkara Sespimma Polri 
9. RS DR Suyoto Pusrehab Kemhan 
10. RS Pertamina
11. RSUP Fatmawati

KPK Periksa Anggota DPR Fraksi PDIP Ihsan Yunus soal Dugaan Korupsi APD di Kemenkes
Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Rahmat Bagja

Pilkada 2024 Berbeda dan Lebih Kompleks dibanding Pilkada Serentak Sebelumnya, Menurut Bawaslu

Ketua Bawaslu RI mengatakan bahwa Pilkada Serentak 2024 berbeda dan jauh lebih kompleks dibandingkan dengan penyelenggaraan pilkada serentak sebelumnya.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2024