Kapolda Metro Sebut Penumpang Kapal Zahro 191 Orang

Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M. Iriawan
Sumber :
  • Instagram Polisi Indonesia

VIVA.co.id - Kepala Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya, Inspektur Jenderal Polisi Mochamad Iriawan mengatakan, jumlah penumpang kapal wisata Zahro Express belum pasti.

Purnawirawan TNI Asep Adang Laporkan Pengemudi Fortuner Arogan yang Pakai Pelat Mobil Dinasnya

Manifes kapal menyebut 100 orang, sedangkan data Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat 230 orang, tetapi data polisi sebanyak 191 orang.

"Hitungan kami 191 (orang). Tetapi, kami akan cek lagi. Mungkin, ada orang yang dobel melapor kehilangan keluarga," kata Iriawan, saat ditemui di Rumah Sakit Polri, Kramat Jati, Jakarta Timur, pada Senin 2 Januari 2017.

Pendeta Gilbert Dilaporkan ke Polda Metro Buntut Dugaan Penistaan Agama

Kapal wisata yang kebakaran ketika berlayar menuju Pulau Tidung, Kepulauan Seribu, pada Minggu pagi itu berkapasitas maksimal 258 penumpang. Tetapi, sejauh ini data manifes simpang-siur. Polisi masih menyelidiki perbedaan data itu.

Ketika ditanya, apakah ada kemungkinan pihak yang akan menjadi tersangka dalam kecelakaan itu, Iriawan mengaku masih mengembangkan penyelidikan. "Kami akan kroscek ke Dirjen Perhubungan Laut, apakah lisensinya sama dengan keluaran dari Kemenhub," katanya.

Polda Metro Jaya Gelar Pemutihan SIM

"Sekarang masih diselidiki. Nanti, kalau sudah ditemukan bukti-bukti permulaan yang cukup untuk mengarah ke tindak pidana, maka akan kita tingkatkan ke penyidikan," ujarnya. (asp)

Pendeta Gilbert Lumoindong

Dilaporkan Atas Dugaan Penistaan Agama, Begini Kata Pendeta Gilbert

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke Polda Metro Jaya atas dugaan penistaan agama usai video ceramahnya viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024