Penghuni Rusun Marunda Kabur karena Tunggak Sewa Rp50 Juta

Suasana di Rusun Marunda, Jakarta Utara.
Sumber :
  • Danar Dono - VIVA.co.id

VIVA.co.id – Nama Rumah Susun Marunda mendadak ramai diperbincangkan. Hal itu karena terungkap data tentang penghuninya yang menunggak uang sewa dengan jumlah mendekati angka Rp1 miliar.

Warga Terdampak Kebakaran TPA Rawa Kucing Bakal Dipindah ke Rusunawa

Berdasarkan data dari Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, rusun yang terletak di Kecamatan Cilincing, Jakarta Utara, itu, memiliki tunggakan uang sewa unit sebesar Rp893 juta.

Rusun Marunda memang bukan tempat orang kaya berdiam diri. Rusun ini sebagian besar dihuni warga Jakarta yang direlokasi dari lokasi penertiban.

Government to Revitalize Marunda Flats After the Roof Collapsed

Sejak berdiri, sudah banyak cerita tentang penghuni yang menunggak uang sewa karena tidak mampu membayarnya. Bahkan, pernah ada penghuni yang memiliki utang sewa unit dengan nilai mencapai Rp50 juta.

"Dulu ada banyak yang berada dan mampu (secara ekonomi) tinggal di sini. Waktu itu administrasinya masih berantakan, sampai ada kepala keluarga yang nunggak hingga Rp50 juta," ujar Nasrullah, salah seorang pengurus rukun warga setempat kepada VIVA.co.id, Kamis, 30 Maret 2017.

Atap Ambruk, Pemprov DKI Ungkap Rusun Marunda Blok C Sudah Tak Layak Huni

Menurut Nasrullah, penghuni yang memiliki tunggakan hingga puluhan juta itu, akhirnya memilih untuk kabur dan tak melunasi tunggakan.

"Mereka akhirnya kabur. Dulu administrasinya masih enggak kayak sekarang lah. Kalau sekarang menurut saya sudah sangat mendingan, ada kemajuan lah, meski daya beli masih terbatas," kata Nasrullah.

Hingga saat ini, masih saja ada penghuni yang menunggak uang sewa. Padahal secara administrasi, rusun yang dibangun Pemprov DKI itu, tidak mematok tarif sewa yang tinggi.

Tarif sewa unit di Rusun Marunda terbagi dalam beberapa nilai, untuk unit di lantai bawah dikenakan biaya pemeliharan Rp159 ribu per bulan. Jika unit berada di lantai yang lebih tinggi, maka tarif sewa semakin murah. Untuk unit yang berada di lantai 5, penghuni hanya dikenakan uang sewa sebesar Rp129 ribu per bulannya. (one)
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya