Bocah 15 Tahun Diduga Jadi Korban Persekusi Anggota FPI

Ilustrasi pria mengamuk
Sumber :
  • Pixabay

VIVA.co.id – Sebuah Video sekelompok orang dewasa yang menganiaya anak di bawah umur menjadi viral di media sosial. Bocah berinisial PMA (15) tersebut diduga menjadi korban persekusi karena dituding telah menghina pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab. Persekusi adalah pemburuan sewenang-wenang terhadap seorang atau sejumlah warga dan disakiti, dipersusah atau ditumpas.

Marah ke Anak, Lantas Apa yang Harus Dilakukan Orangtua?
Kapolres Metro Jakarta Timur Kombes Pol Andry Wibowo mengatakan, kasus kekerasan tersebut benar terjadi di wilayah hukumnya. Saat ini Andry mengaku pihaknya masih melakukan penyelidikan.
 
"Iya benar itu di Jakarta Timur, sekarang kasusnya masih sedang kita tangani," kata Andry kepada VIVA.co.id Kamis, 1 Juni 2017
 
Andry mengatakan saat ini sedang meminta keterangan dari pengurus RW setempat. Dari ciri-ciri yang didapat, bisa dipastikan penganiaya PMA merupakan anggota FPI.
 
"Indikasinya begitu (anggota FPI), pokoknya saat ini terkait kasus itu masih kita tangani," ujarnya
 
Sementara itu, Kapolsek Jatinegara, Kompol Nurdin Dalle mengatakan peristiwa dalam video tersebut terjadi pada tahun ini. Ia juga mengatakan untuk masalah penanganan kasus tersebut diserahkan ke Polres dan Polda Metro Jaya.
 
"Iya benar tahun ini. Kasusnya ditangani Polres sama Polda (Metro Jaya)," ujarnya
Ilustrasi kekerasan pada anak

Tragedi Penganiayaan Anak Selebgram: Waspada! Ini 5 Cara Lindungi Anak dari Kekerasan

Berkaca pada kasus penganiayaan yang dialami putri Aghnia Punjabi. Apa yang perlu dilakukan oleh orang tua dalam melindungi anak mereka dari kekerasan?

img_title
VIVA.co.id
2 April 2024