MRT Segera Operasi, Lebak Bulus ke HI Cuma 30 Menit

Pembangunan MRT di Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar

VIVA.co.id – Warga ibukota tak lama lagi dapat menikmati transportasi massal cepat alias Mass Rapid Transit (MRT).

Ini Saluran Air Kuno di Lokasi Proyek MRT Jakarta

Moda transportasi darat tercepat yang pernah ada di Indonesia ini direncanakan akan dapat digunakan mulai awal Maret 2019.

"Kita akan beroperasi sesuai schedule, awal Maret 2019," kata Direktur PT MRT, William Syahbandar di Cikini, Jakarta Pusat, Rabu 5 Juli 2017.

Pemprov DKI Tetapkan Lokasi Pembangunan MRT Koridor Kota-Ancol Barat

Menurut William, pada awal Maret 2019, MRT akan beroperasi di fase I di koridor selatan - utara, atau pada rute Lebak Bulus - Bunderan HI. Di rute ini ada 13 titik stasiun pemberhentian MRT.

MRT di rute ini diprediksi bakal bisa mengangkut 174.000 penumpang dalam setiap harinya. "Tujuh stasiun layang dan enam stasiun bawah tanah," ujar William.

Brimob Simulasi Tangani Bom di Stasiun MRT Lebak Bulus, Ini Alasannya

William menuturkan, jika MRT sudah beroperasi, maka penumpang hanya membutuhkan waktu selama 30 menit saja untuk dapat sampai di Bunderan HI dari Lebak Bulus atau sebaliknya. Menurutnya, rute ini memiliki panjang 16 kilometer.

"Jadi nanti dari Lebak Bulus sampai Bunderan HI itu akan ditempuh dalam waktu 30 menit. Jarak kereta satu dengan kereta lainnya itu hanya lima menit, jadi tiap lima menit sekali akan ada kereta," ujarnya.

Untuk Fase I, lanjut William, pihaknya akan mengoperasikan 16 set rangkaian kereta. Tiap set kereta membawa enam gerbong kereta, sehingga total gerbong kereta yang akan dioperasikan sebanyak 96 gerbong. 

Adapun rencana pemberhentian atau 13 stasiun kereta yang akan digunakan di Koridor Selatan - Utara ini adalah, 7 stasiun layang: Lebak Bulus, Fatmawati, Cipete Raya, H.Nawi, Blok A, Blok M, dan Sisingamangaraja. Kemudian 6 stasiun bawah tanah: Stasiun Senayan, Istora, Bendungan Hilir, Setia Budi, Dukuh Atas, dan Bunderan HI.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya