AHY Pamerkan 'Surat Cinta' dari Ahok

Calon Gubernur DKI Jakarta Agus Harimurti Yudhoyono (kiri) disaksikan Calon Wakil Gubernur Slyviana Murni .
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay

VIVA - Agus Harimurti Yudhoyono, putra sulung Presiden keenam RI Susilo Bambang Yudhoyono, memamerkan secarik kertas berisi tulisan tangan atas nama Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Prabowo Kenang Kebersamaan dengan SBY di Akmil, Sempat Digembleng Sarwo Edhie

Dia memperlihatkan foto surat bertanda tangan Ahok itu melalui akun Instragram-nya, @agusyudhoyono, pada Selasa, 17 Oktober 2017. Dia mengaku mendapatkan surat itu setelah menemui Ahok yang kini ditahan di Markas Komando Brimob di kawasan Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, pada Selasa pagi.

Ahok menuliskan dalam kertas berwarna putih itu, sebagai berikut:

Kenang Kebersamaan dengan SBY di Akmil, Prabowo: Beliau Terbaik, Saya Taruna Nakal

Yang saya banggakan
Mas Agus Harimurti Yudhoyono
(AHY)

Terima kasih atas kunjungan dan dukungannya untuk saya dan keluarga. Saya doakan Mas Agus sehat, penuh sukacita, dan damai sejahtera menyertai keberhasilan dalam hidupnya.

Prabowo Diberi Lukisan Tangan oleh SBY Saat Hadir Silaturahmi dan Bukber Partai Demokrat

Salam hormat utk Bapak SBY dan Ibu Ani Yudhoyono.

Salam BTP

Ahok
Mako Brimob

17-10-2017


AHY menuliskan keterangan untuk foto itu, "Beliau menerima saya dengan sangat baik. Kami saling bercerita tentang kehidupan, dan saling mendoakan semoga ke depan kami berdua bisa menjadi manusia yang lebih baik, dan bermanfaat untuk orang banyak."

Dia menemui Ahok atas alasan berusaha mengapresiasi Ahok sebagai orang yang pernah menjabat Gubernur DKI Jakarta, pemimpin Ibu Kota. "... sambil memberikan kesempatan dan mendukung pemimpin yang baru untuk dapat melanjutkan hal-hal yang sudah baik, dan memperbaiki segala yang belum baik."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya