Anies Klaim Reklamasi Sedang Tak Jadi Isu Penting Pemerintah

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kiri).
Sumber :
  • VIVA/Fajar GM

VIVA – Gubernur DKI Jakarta Anies Rasyid Baswedan mengklaim isu terkait permasalahan proyek reklamasi Teluk Jakarta, saat ini sedang tidak menjadi isu penting yang menjadi perhatian Pemerintah Pusat.

Anies Ubah 22 Nama Jalan di DKI Jadi Nama Tokoh Betawi, Ini Daftarnya

Anies menyampaikan bahwa hal itu dibuktikan tentang ketiadaan pembahasan terkait reklamasi sedikit pun, baik dalam pertemuan antara dirinya dan Wakil Gubernur DKI Sandiaga Salahuddin Uno dengan Presiden Joko Widodo di Istana Negara pada Rabu, 27 Oktober 2017 kemarin, maupun pertemuan mereka dengan Wakil Presiden Jusuf Kalla di Istana Wakil Presiden hari ini, Kamis, 26 Oktober 2017.

"Tak satu pun (pembahasan terkait reklamasi). Artinya ini (reklamasi) bukan sesuatu yang luar biasa penting di mata Pemerintah Pusat," ujar Anies di Istana Wakil Presiden, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Anies Lagi Bahagia, Sang Istri Ulang Tahun dan Anak Lulus Kuliah di UI

Menurut Anies, isu terkait reklamasi diakui memang topik hangat mengingat banyaknya pro dan kontra terkait proyek yang diinisiasi oleh sebuah Keputusan Presiden (Keppres) yang dikeluarkan di era Presiden ke-2 RI Soeharto itu.

Meski demikian, Anies menekankan isu reklamasi bukan satu-satunya masalah yang terasa mendesak untuk ditangani Pemerintah Provinsi DKI saat ini.

Terbitkan Izin Reklamasi, Anies Kecewakan Pendukungnya

"Saat kita bicara masalah Jakarta, masalah yang dialami Jakarta utamanya bukan itu. Jadi saya rasa, (media) perlu menunjukkan objektivitas Pemerintah Pusat dalam melihat masalah di Jakarta," ujar Anies.

Anies menyampaikan, isu terkait reklamasi adalah salah satu janji kampanye dirinya dan Sandi di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI 2017. Anies berjanji untuk menunaikan seluruh janji kampanyenya, termasuk membatalkan proyek reklamasi.

Meski demikian, Gubernur berlatarbelakang mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan ini menyampaikan bahwa penghentian proyek reklamasi, bukan satu-satunya pula janji kampanye ia dan Sandi.

"Bukan hanya reklamasi saja, ada 23 janji. Semua akan kami jalankan," ujar Anies. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya