Ombudsman: Indonesia Dibanjiri TKA Unskill Labour

Komisioner Ombudsman Laode Ida
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVA – Ombudsman Republik Indonesia melakukan investigasi terkait dugaan banyaknya Tenaga Kerja Asing (TKA) yang masuk ke Indonesia. Dan menurut Ombudsman, hasilnya cukup mengejutkan.

Gerindra: Prabowo-Gibran Tidak Anti Tenaga Kerja Asing

Komisioner Ombudsman, Laode Ida, mengungkapkan bahwa temuan tim di lapangan, terkait banyaknya TKA yang masuk ke Indonesia, ternyata didominasi oleh TKA asal Tiongkok. Anehnya data penyebaran TKA justru tak terdeteksi oleh pemerintah pusat.

"Ada kondisi arus TKA khususnya dari Tiongkok deras sekali setiap hari masuk ke negara ini. Sebagian besar mereka unskill labour (tanpa ketrampilan)," kata Laode di kantornya, Jakarta Selatan, Kamis, 26 April 2018.

Ini Alasan Luhut Tunjuk Bule Awasi Proyek IKN

Laode menambahkan, hasil investigasi yang dilakukan pihaknya ini dilakukan di sejumlah provinsi. Antara lain Jakarta, Jawa Barat, Banten, Sulawesi Tenggara, Papua Barat, Sumatera Utara, dan Kepulauan Riau. Investigasi dilakukan sejak bulan Juni hingga bulan Desember 2017.

Menurut Laode, banyaknya TKA yang bekerja di Indonesia itu, pada umumnya mereka bekerja di proyek-proyek yang investasinya memang berasal dari negara mereka. Mereka juga mendapat bayaran lebih tinggi dibandingkan tenaga kerja lokal.

Jawaban Ganjar Diminta Usir TKA China: Kalau Diusir, Kamu Bisa Gantikan?

"Jalur Cengkareng-Kendari saja, di pagi hari, arusnya 70-80 persen penumpang Lion Air dan Batik Air itu TKA," kata Laode. (one)

Muhaimin Iskandar Debat Keempat Calon Wakil Presiden Pemilu 2024

Prihatin Tambang Ilegal Marak, Cak Imin: Tambang yang Legal Saja Tak Bawa Kesejahteraan

Cak Imin mengaku prihatin dengan maraknya keberadaan tambang ilegal merujuk data yang dimilikinya. Kata dia, bisnis tambang dilakukan secara ugal-ugalan.

img_title
VIVA.co.id
21 Januari 2024