Polri Klaim Penangkapan 260 Terduga Teroris Sesuai HAM

Karopenmas Divisi Humas Mabes Polri Brigjen M. Iqbal
Sumber :
  • VIVA / Zahrul Darmawan (Depok)

VIVA – Kepala Biro Penerangan Masyarakat Divisi Hubungan Masyarakat Polri Brigadir Jenderal Polisi M. Iqbal mengungkapkan penangkapan para terduga teroris belakangan ini untuk menjamin keamanan negara serta menyukseskan event Asian Games 2018. 

Mantan Teroris Poso Dukung Penuntasan Masalah Terorisme di Sulawesi Tengah

Sejauh ini, sudah ada sekitar 260 terduga teroris yang diciduk. "Ini adalah upaya Polri untuk menjamin keamanan di negara ini, terutama dalam waktu dekat kita akan ada event akbar Asian Games dan event lainnya ya," katanya di Kantor Divisi Humas Polri, Senin, 6 Agustus 2018.

Meski Polri terus melakukan penangkapan belakangan ini, masyarakat tetap diajak untuk berperan aktif menanggulangi terorisme, seperti melakukan patroli.

8 Terduga Teroris Jaringan JI Ditangkap, Polisi Ungkap Ada yang Berperan Jadi Bendahara

Dia menegaskan, penangkapan ratusan terduga teroris usai teror Surabaya dan selama persiapan Asian Games sesuai prosedur yang ada. Menurut Iqbal, penangkapan yang dilakukan sudah memperhatikan berbagai aspek penting, termasuk hak asasi manusia (HAM).

Ia menjelaskan, Standar Operasional Prosedur penangkapan yang ada telah ditempuh. Ratusan terduga teroris yang ditangkap dipastikan dapat perlakuan yang seharusnya sesuai proses hukum.

Densus 88 Polri Tangkap 7 Terduga Teroris di Sulteng

Operasi penanggulangan teroris dilakukan secara silmultan dan komprehensif. Dalam operasi pun semua elemen masyarakat dikuatkan. Sebab, operasi tak akan maksimal bila Polri bersama TNI tak dibantu masyarakat. (ren)
 

VIVA Militer: Rudal Balistik Jarak Menengah (MRBM) Kheibar Shekan militer Iran

Negara Ini Tuduh Iran sebagai Negara Teroris, Kok Bisa?

Argentina menuduh Iran sebagai pelaku tindakan terorisme. Tuduhan ini muncul setelah lebih dari tiga dekade serangan yang mengakibatkan korban jiwa di Buenos Aires, Argen

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024