BNPB: Gempa 5 SR di Banten Pagi Ini Tidak Timbulkan Kerusakan

Kepala Pusat Data Informasi dan Humas BNPB Sutopo Purwo Nugroho
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Galih Pradipta

VIVA – Gempa bumi dengan magnitudo 5 Skala Richter (SR) yang mengguncang Lebak, Banten, pada Jumat pagi, 7 Desember 2018, tidak menimbulkan kerusakan maupun korban di provinsi paling barat Pulau Jawa itu.

Gempa Magnitudo 4,8 Guncang Banten

Menurut Kepala Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Sutopo Purwo Nugroho, gempa yang berpusat di laut itu berada di perairan dangkal. Lokasi itu kebanyakan tidak berbahaya.

"Gempa tidak dirasakan oleh masyarakat. Situasi aman. Tidak ada korban jiwa dan kerusakan," ujar Topo, sapaannya, melalui keterangannya.

Terjadi 70 Kali Gempa Susulan di Banten

Topo menyampaikan, gempa yang terjadi di Banten termasuk klasifikasi gempa kecil yang sangat biasa terjadi, bahkan hingga 5.000 sampai 6.000 kali dalam satu tahun di Indonesia. 

Dia pun meminta masyarakat tenang jika masyarakat mendapat informasi daerahnya baru saja dilanda gempa dengan karakteristik seperti gempa pagi ini.

Gempa Magnitudo 5,2 Guncang Banten

"Tidak usah panik dan cemas. Lihat lokasinya, apakah di darat atau laut? Jika di darat, pasti guncangan dirasakan keras, apalagi jika dekat permukiman. Kedalaman berapa? Jika kurang dari 20 kilometer berarti sumbernya dangkal (tidak berbahaya)," jelasnya. (ase)

Ilustrasi - Seismograf, alat pencatat getaran gempa.

Jawa Tengah Juga Diguncang Gempa, Terbaru di Cilacap, Salatiga dan Grobogan

Gempa terjadi beruntun selama dua hari ini di Wilayah Provinsi Jawa Tengah. Yang terbaru, gempa mengguncang Cilacap pada hari Senin pagi

img_title
VIVA.co.id
26 Februari 2024