Empat Desa di Luwu Sulawesi Selatan Terisolir Akibat Longsor

Longsor di Luwu Sulawesi Selatan
Sumber :

VIVA – Empat desa di Kecamatan Latimojong, Luwu, Sulawesi Selatan, terisolir akibat longsor, yang menutup badan jalan, penghubung antar-kecamatan di daerah tersebut. 

BNPB Sebut Alih Fungsi Hutan Memperparah Dampak Longsor di Bandung Barat

Aktivitas perekonomian warga lumpuh total. Pemerintah Kabupaten Luwu belum menurunkan bantuan, padahal sudah sepekan jalan kecamatan terisolir. Kepala Desa Pajang, Sayang Kuneng, mengatakan, jika akses jalan tidak segera dibuka, warga di empat desa tersebut bisa kelaparan. 

"Terisolir karena longsor menutup jalan desa, ini satu-satunya akses kami menuju kota," kata Sayang Kuneng, Sabtu 15 Juni.

Misteri Hilangnya Dusun Legetang di Kawasan Dieng, Ratusan Jiwa Terkubur Hidup-hidup

Karena belum ada alat berat yang diturunkan pemerintah, warga bergotong-royong membersihkan jalan yang tertutup material longsor, berupa lumpur dan batang kayu.

Dengan peralatan seadanya, cangkul dan sekop, warga berusaha membuka akses jalan, agar dapat dilalui sepeda motor dan mobil.

Korban Meninggal akibat Banjir dan Longsor di Bandung Barat Bertambah Jadi 4 Orang

"Hanya ini jalan kami, tiap hari ke kota untuk menjual hasil bumi dan membeli kebutuhan sehari-hari," ujarnya.

Empat desa yang terisolir berada di kecamatan Latimojong, di antaranya Desa Pajang, Buntusarrek, Lambanan dan Tibussang.

Laporan: Haswadi, tvOne Luwu, Sulawesi Selatan

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya