Tingkatkan Layanan Masjid, JK Gandeng Gojek Gagas Kotak Amal Cashless

Wakil Presiden Jusuf Kalla
Sumber :
  • VIVA/Reza Fajri

VIVA – Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla menghadiri halal bihalal DMI di Grand Sahid Jaya, Jakarta, Rabu, 17 Juli 2019. 

DMI Gelar Muktamar ke-VIII, Ini Tiga Agenda Penting yang Dibahas

JK mengungkapkan, meningkatkan ibadah di masjid lebih penting dari sekadar mempercantik masjid. "Jadi urusan kita bukan urusan remeh temeh maka kita harus benar-benar laksanakan amal ibadah. Bukan mempercantik masjid tapi meningkatkan ibadah fardu," kata Wakil Presiden ini.

Meskipun untuk menunjang ibadah fardhu itu, dia mengungkapkan, perlu ada peningkatan pelayanan dasar di masjid. Seperti meningkatkan sound system dan mutu dai. "Kenapa ada pelatihan khatib, itu akan mencermin kepada dakwah, Islam wasathiyah," ujar JK.

Jusuf Kalla Nyatakan Posisi Netral pada Pemilu 2024

JK menyinggung pertemuannya dengan pendiri Gojek Nadiem Makarim di kantornya, Selasa, 16 Juli 2019. Salah satu yang dibicarakan adalah mengenai kotak amal yang cashless atau bisa dibayar dengan sistem Gopay.

"Karena itu nanti sumbang tinggal tempel (smartphone) saja. Masjid masa kini masih ada kotak amal. Jadi kerja sama dengan Gojek saat ini untuk membangun masjid masa datang. Cashless," ujarnya.

Tidak Mau Kasus QRIS Palsu Kotak Amal Berulang, JK Minta Ini ke Pengurus Masjid

Dia mengungkapkan, jumlah masjid di Indonesia adalah yang terbanyak di dunia. Bahkan Raja Salman dari Arab Saudi juga sempat kaget ketika diberi tahu hal itu oleh JK.

"Saya ingin sampaikan Yang Mulia hampir ada 1 juta masjid dan saya ketuanya. Saya ketua masjid 800 ribu. Dia (Salman) tanya kepada interpreter, yang dikatakan masjid itu 8 ribu atau 800 ribu, dikatakan 800 ribu. Baru dia hormat sama saya," kata JK. [mus]
 

Muktamar VIII DMI

JK Buka Muktamar VIII DMI: Saya Selalu Memegang Amanah

Ketua Umum (Ketum) Dewan Masjid Indonesia (DMI) Jusuf Kalla (JK) membuka acara muktamar yang berlangsung pada 1-3 Maret 2024. Acara Muktamar VIII DMI di Hotel DKI Jakarta

img_title
VIVA.co.id
2 Maret 2024