Jokowi akan Sampaikan Langsung Penyebab Meninggalnya Sang Ibunda

Presiden Jokowi.
Sumber :
  • vstory

VIVA – Pihak Istana Kepresidenan belum bisa memastikan terkait penyebab meninggalnya almarhumah Sujiatmi Notomiharjo. Ibunda dari Presiden Joko Widodo itu, sore tadi menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Slamet Riyadi Solo, Jawa Tengah. 

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Temui Presiden Jokowi di Istana

Juru Bicara Presiden, Fadjroel Rachman mengaku, tidak bisa memberikan keterangan secara langsung mengenai riwayat penyakit almarhumah hingga dirawat di Rumah Sakit Slamet Riyadi Solo. Hal itu nanti disampaikan langsung oleh pihak keluarga yang berduka.

"Kami tidak bisa memberikan keterangan secara langsung, karena itu akan disampaikan oleh pihak keluarga atau Presiden Jokowi," kata Fadjroel saat diwawancarai tvOne, Rabu 25 Maret 2020. 

Kata Istana soal Kabar Jokowi Bakal Anugerahkan Satyalencana ke Gibran dan Bobby

Baca juga: Ibunda Meninggal Dunia, Jokowi Dijadwalkan Terbang ke Solo

Yang pasti, Fadjroel mengaku hanya bisa menyampaikan bahwa berdasarkan informasi dari Menteri Sekretaris Negara Pratikno, almarhumah Sujiatmi meninggal dunia di Rumah Sakit Slamet Riyadi Solo sekira pukul 16.45 WIB.

Budi Gunadi Klaim Berhasil Jadi Menkes Karena Jokowi Tidak Pernah Masuk Rumah Sakit

"Informasi lain terkait sakit apa dan kemudian bagaimana proses pemakaman, kami menunggu juga resmi dari pihak keluarga," ujarnya.

Prabowo-Gibran di Penetapan Presiden-Wapres Terpilih di KPU

Bocoran Hasil Pertemuan Jokowi dengan Prabowo-Gibran di Istana

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menerima Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka setelah ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 terpilih oleh KPU RI di Ist

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024