Mendung Selimuti Proses Pemakaman Gus Sholah di Tebuireng

Jenazah Gus Salahuddin Wahid alias Sholah dibawa ke masjid di kompleks Pesantren Tebu Ireng, Jombang, Jombang, Jawa Timur, pada Senin siang, 3 Februari 2020.
Sumber :
  • VIVAnews/Nur Faishal

VIVA – Jenazah KH Salahuddin Wahid alias Gus Sholah dimakamkan di kompleks pemakaman keluarga di Pondok Pesantren Tebu Ireng Jombang, Jawa Timur, Senin, 3 Februari 2020, sekira pukul 14.30 WIB. Mendung tipis dan rintik hujan mengiringi proses pemakaman adik kandung Presiden RI ke-4 Abdurrahman Wahid alias Gus Dur. 

Diduga Bunuh Diri, Anton Bahrul Nekat Terjun ke Sungai Brantas

Ribuan warga dan santri mengantar jenazah menuju pemakaman yang berjarak sekira seratus meter dari masjid pesantren. Selain keluarga besar, hadir beberapa pejabat, di antaranya Menkopolhukam Mahfud MD, Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa, Kapolda Jatim Irjen Pol Luki Hermawan, dan Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI R Wisnoe Prasetja. 

Banyak santri dan pentakziyah yang menangis kala doa dipanjatkan untuk dihadiahkan kepada almarhum. Termasuk Khofifah kala diberi kesempatan untuk menyampaikan sambutan dan kesan tentang ketokohan Gus Sholah. Khofifah tak membendung isak tangis di akhir sambutan. 

Garap Areal Kuburan, Sejumlah Alat Tambang Emas Ilegal Dibakar Massa

"Innaalillaahi wa innaa ilaihi rooji'uun," katanya.

Setelah itu, giliran Menkopolhukam Mahfud MD dan Ketua Umum PP Muhammadiyah Haedar Nashir yang menyampaikan sambutan. 

Legislator Golkar Pendatang Baru Eric Hermawan Dapat Sambutan Hangat Airlangga

"Kita kehilangan tokoh yang sederhana, rajin silaturrahim, dan tokoh yang diterima semua kalangan. Beliau adalah Kiai Haji Salahuddin Wahid yang dikenal pula Gus Sholah. Kami sangat kehilangan beliau," kata Haedar. 

Sejak pagi, cuaca di sekitar Jombang cerah. Panas dan gerah karena kerumunan orang tak membuat para pentakziyah hengkang. Bahkan, makin lama pentakziyah tambah banyak yang datang. Namun, mendung namun tak hujan kemudian datang saat prosesi pemakaman dilaksanakan. Rintik-rintik air jatuh dari langit, berseiring dengan air mata yang jatuh dari banyak pentakziyah. 

Pemakaman Park Boram

Park Bo Ram Dimakamkan Hari ini, Dihadiri Sederet Rekan Artis

Upacara pemakaman mendiang Park Bo Ram diadakan hari ini 17 April waktu Korea (KST) di Aula Pemakaman Rumah Sakit Asan Seoul di Pungnap-dong. Sederet rekannya hadir.

img_title
VIVA.co.id
17 April 2024