Dua Bupati di Flores ‘Perang’ Aturan Akses Wilayah gara-gara Corona

VIVA – Bupati Manggarai Deno Kamelus baru-baru ini menyurati Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch Dula yang meminta agar Pasien Dalam Pengawasan (PDP) asal Manggarai Barat tidak lagi dirujuk ke RS dr Ben Mboi Ruteng.

Alasan Bupati Manggarai, pemerintah pusat telah menetapkan RSUD Komodo di Labuan Bajo sebagai salah satu Rumah Sakit Rujukan di Nusa Tenggara Timur (NTT), selain RSU WZ Johannes di Kupang dan RSUD Hillers di Maumere.

“Memperhatikan perkembangan rujukan pasien asal Kabupaten Manggarai Barat yang akhir-akhir ini lebih banyak diarahkan ke RSUD dr. Ben Mboi dan RS St Rafael Cancar, kami meminta Bapak Bupati Manggarai Barat untuk mengambil kebijakan agar pasien-pasien asal Kabupaten Manggarai Barat langsung saja dirujuk ke RSUD Komodo Labuan Bajo sebagai Rumah Sakit Rujukan,” tulis Deno dalam suratnya pada 11 Mei 2020.

Surat itu juga memuat ketentuan untuk warga yang bepergian dari Manggarai Barat sebagai daerah dengan jumlah kasus Covid-19 tertinggi di NTT. Deno menegaskan, bagi warga yang bepergian dari Manggarai Barat ke Manggarai wajib membawa Surat Keterangan Sehat dari dokter, Surat Keterangan Hasil Rapid Test, Surat Rekomendasi Perjalanan dari Gugus Tugas Percepatan Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Manggarai Barat serta menunjukkan identitas diri berupa KTP/KK/SIM.

Bupati Manggarai kemudian mendirikan posko Covid-19 di perbatasan, di Weri Pateng, Kecamatan Lelak. Posko berada di jalur trans Flores Ruteng-Labuan Bajo. Semua warga yang bepergian dari Manggarai Barat disuruh pulang karena tidak mengantongi surat keterangan rapid test. Umumnya mereka hanya membawa KTP dan SIM.

“Manggarai Barat sudah 12 orang positif corona maka salah satu upaya pencegahan agar Covid-19 dari Mabar (Manggarai Barat) tidak menular ke Manggarai, yakni kita lock, kita tutup semua akses masuk dari Mabar,” kata Deno, Jumat, 15 Mei.

Bupati Manggarai Barat membalas

Bupati Manggarai Barat Agustinus Ch Dula pun mengirim surat balasan pada 15 Mei, berisi jawaban atas dua hal pokok. Dia sependapat dengan Deno soal RSUD Komodo di Labuan Bajo sebagai rumah sakit rujukan Covid-19.

Cerita Anne Avantie Bangkrut, Temukan Kebahagiaan di Tempat Tak Terduga

Tapi Dula meminta agar RSUD dr Ben Mboi dan RS St Rafael Cancar tetap melayani pasien umum asal Manggarai Barat yang berdekatan dengan Kabupaten Manggarai.  

“Sekalipun demikian kami sangat mengharapkan kerja sama dari Bupati Manggarai agar pasien umum tetap dilayani di Rumah Sakit Umum Daerah dr Ben Mboi dan Rumah Sakit Santo Rafael Cancar bagi warga masyarakat Kabupaten Manggarai Barat yang secara geografis berdekatan dengan kedua Rumah Sakit tersebut,” tulis Dula dalam surat balasan yang sudah disebarkan di media sosial.

Anggota DPR Harap BUMN Bisa Jadi Solusi Hadapi Persoalan Ketahanan Pangan

Dula juga menyatakan akan menerapkan ketentuan yang sama yang dilaksanakan oleh Gugus Tugas Covid-19 Kabupaten Manggarai.

“Sedangkan pelaku perjalanan di tengah situasi pandemi Covid-19 ini kami juga sepakat dan hendaknya kita saling waspada agar pelaku perjalanan dari Kabupaten Manggarai ke Kabupaten Manggarai Barat juga dilengkapi dengan persyaratan yang sama, yaitu Surat Keterangan Sehat dari Dokter, Surat Keterangan rapid test, Surat Rekomendasi Perjalanan dari Gugus Tugas Percepatan Pencegahan dan Penanganan Covid-19 Kabupaten Manggarai serta menunjuk identitas diri berupa KTP/KK/ SIM,” balas Dula.

Puluhan Nakes di Manggarai Dipecat Usai Demo di Kantor DPRD Manggarai

Laporan Jo Kenaru/Manggarai

Pemimpin Gereja Katolik Paus Fransiskus di Natal 2023

Keuskupan Agung Jakarta Sebut Paus Fransiskus Akan Kunjungi Indonesia September 2024

Pemerintah akan mengumumkan secara resmi rencana kunjungan Paus Fransiskus ke Indonesia.

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024