Pria 'Misterius' di Kapal Mutiara Sentosa I yang Terbakar

Lima jenazah penumpang Kapal Motor Mutiara Sentosa I yang terbakar.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Nur Faishal (Surabaya)

VIVA.co.id – Empat dari lima korban meninggal pada peristiwa kebakaran hebat – yang menimpa Kapal Motor Mutiara Sentosa I di Perairan Masalembu, Madura, Jawa Timur, pada Jumat 19 Mei 2017 – sudah diidentifikasi. Namun satu korban hingga kini belum diketahui identitasnya. Jenazah korban tak dikenal itu untuk sementara disebut “Mr X”.

KM Mutiara Berkah I yang Angkut 136 Truk Terbakar Hebat di Merak, Prajurit Lanal Banten Dikerahkan

Empat korban meninggal yang sudah diidentifikasi itu adalah Bambang, pria 43 tahun asal Surabaya, Yusuf asal Purwodadi, Prayit asal Banyuwangi dan Supri asal Malang.

“Satu jenazah korban belum diketahui identitasnya, Mr X,” kata Kepala Seksi Potensi Badan Sar Surabaya, Gatot Ibnu Wibisono, seusai menerima lima jenazah korban kapal terbakar di Terminal Jamrud Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya, Jawa Timur, pada Minggu dini hari, 21 Mei 2017.

Bus Pelat Merah Penyebab KMP Royce 1 Terbakar Milik Kemendag, Mau Antar Rombongan Nikah

Dia mengungkapkan kondisi jasad semua korban meninggal dalam kondisi utuh, termasuk jasad Mr X. Semua korban ditemukan mengapung di permukaan air laut di sekitar lokasi KM Mutiara Sentosa I di Perairan Masalembu, Madura. “Korban meninggal ditemukan mengapung,” kata Gatot.

Dia mengaku tidak tahu kendala yang menghambat identifikasi jasad Mr X. Informasi yang dia terima, ciri-ciri Mr X ialah ada gambar atau tato di bagian tertentu tubuhnya dan berambut panjang alias gondrong. Gatot mengaku tidak tahu jenis kelamin Mr X.

Kepanikan dan Tangisan Penumpang saat Tahu Kapal KMP Royce 1 Terbakar

Untuk mengetahui secara pasti identitas kelima korban meninggal itu, petugas membawa jenazah mereka ke Rumah Sakit Bhayangkara Jalan A Yani Surabaya. Di sana, jasad mereka akan diperiksa oleh ahli Disaster Victim Identification Kepolisian Daerah Jawa Timur. “Yang berwenang untuk memeriksa dan mengidentifikasi DVI,” kata Gatot.

KM Mutiara Sentosa 1 rute Surabaya-Balikpapan melepas jangkar dan berangkat dari Surabaya pada Kamis malam, 18 Mei 2017. Kapal itu kebakaran sesampai di Perairan Masalembu, Madura, Jawa Timur, pada Jumat, 19 Mei 2017.

Beruntung, ada kapal yang tengah berlayar di dekat kapal terbakar sehingga banyak korban berhasil dievakuasi. Data jumlah penumpang hingga kini masih belum pasti.

Sementara ini, sebanyak 196 penumpang berhasil dievakuasi ke Surabaya. Rinciannya, 191 korban selamat dan lima korban meninggal. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya