Doa Khusus Jokowi untuk Kahiyang dan Bobby

Persiapan pernikahan Putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Handout/Setpres/Kris

VIVA – Persiapan pernikahan putri Presiden Joko Widodo, Kahiyang Ayu, dengan Bobby Nasution di Kota Solo sudah mendekati 100 persen. Usai kunjungan kerja dari Madiun sore tadi, Jokowi langsung meninjau gedung Graha Saba, yang berada tidak jauh dari kediaman pribadinya di Desa Sumber, Kecamatan Banjarsari, Senin 6 November 2017.

Mendag Lutfi Dinobatkan Jadi Pemimpin Terpopuler oleh Warganet

"Gladi bersihnya saya lihat sudah sesuai dengan yang kita rencanakan. Insya Allah semuanya nanti dimudahkan oleh Allah, lancar semuanya," jelas Presiden Jokowi.

Pengajian untuk memohon kelancaran juga digelar dan dihadiri keluarga besar dan tetangga terdekat Presiden. Sementara pada Selasa besok, 7 November 2017, akan digelar prosesi siraman atau midodareni.

Menteri LHK: Pembangunan Tak Boleh Terhenti Atas Nama Deforestasi

"Doakan saja semua lancar," kata Jokowi.

Diakui oleh Jokowi, menikahkan Kahiyang berbeda dengan acara perkawinan putra pertamanya, Gibran Rakabuming. Sebab, kali ini, Jokowi bertindak sebagai tuan rumah. Tentu butuh persiapan dan kesibukan yang lebih tinggi, walau dalam mengorganisir dianggap sama saja.

Menko Luhut Ingatkan Visi Poros Maritim Dunia Harus Terealisasi

"Di Jawa itu yang perempuan, namanya mantu. Tapi kita laki-laki, kayak Mas Gibran namanya ngunduh mantu. Beda. Itu kan ngikut pihak perempuan, kalau ini beda. Namanya mantu. Bedanya di situ," jelas Jokowi.

Mengenai harapan sebagai orang tua Kahiyang, Jokowi mengatakan sudah saatnya putrinya itu bisa bermasyarakat dengan membangun rumah tangga sendiri bersama suami.

"Sudah saatnya berumah tangga, untuk bermasyarakat, itu sesuatu yang normal. Kemudian bisa bangun keluarga sakinah mawadah, warohmah," kata Jokowi. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya