Survei Mengungkap Partai Paling Dekat dengan Umat Islam

sorot kampanye ppp 2014 - Partai Persatuan Pembangunan (PPP).
Sumber :
  • VIVA/Anhar Rizki Affandi

VIVA – Partai Persatuan Pembangunan atau PPP melalui survei melalui persepsi publik dianggap sebagai partai yang paling dekat dengan umat Islam. 

Bank Dunia Mengubah Batas Garis Kemiskinan pada Tahun 2022

Partai berlambang kabah itu mendapatkan tingkat keterpilihan atau elektabilitas sebesar 28,3 persen yang diikuti Partai Kebangkitan Bangsa 27,7 persen dan Partai Keadilan Sejahtera 12,0 persen. 

"Partai politik manakah yang menurut Anda anggap paling dekat dengan umat Islam, paling tinggi PPP, PKB dan PKS," kata Managing Director Cyrus Network, Eko Dafid Afianto saat menyampaikan keterangan pers di Jakarta, Kamis 19 April 2018. 

Kemiskinan Ekstrem Musuh Bersama Bangsa Indonesia

Dalam temuan survei itu, PDIP sebagai partai yang mengikuti dipilih publik sebesar 3,1 persen sebagai partai yang dianggap juga dekat dengan umat Islam. 

Di kesempatan yang sama pula, Eko menyampaikan, hasil survei lembaganya kepada Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera yang turut hadir. 

Hadapi Pemilu 2024, PPP Dapat Tambahan Energi Baru

Eko memaparkan, PKS yang diasosiasikan sebagai partai Islam justru terpaut jauh bila dibandingkan dengan PPP.

"Dan ini angkanya jauh bang Mardani," kata dia.

Mardani mengakui realitas soal hasil survei perihal ketertinggalan partainya dalam persepsi publik mengenai dekat dengan umat Islam. 

Hasil itu dianggap lumrah lantaran PKB dan PPP masih beririsan dengan Nahdlatul Ulama yang merupakan organisasi massa Islam terbesar di Indonesia. 

"Justru kita agak beruntung di atas PAN kalau mau gembira dikit. Jauh bahkan," ujar Mardani dalam kesempatan yang sama.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya