Didukung Paranormal, Tim Pemenangan 2D Mengaku Kecolongan

Cagub dan Cawagub Jawa Barat, Deddy Mizwar (kiri) dan Dedi Mulyadi (kanan)
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Novrian Arbi

VIVA – Tim pemenangan pasangan Calon Gubernur -Wakil Gubernur Jawa Barat, Deddy Mizwar - Dedi Mulyadi mengaku kecolongan. Menurut mereka, dukungan Paguyuban Paranormal  yang akan menggunakan cara gaib untuk memenangkan Pemilihan Gubernur (Pilgub) 2018, di luar kendali tim.

Deddy Mizwar Anggap Sebutan Prabowo "Presiden Gemoy" demi Pemilu Riang Gembira

Penasehat Hukum Deddy-Dedi, Agus Sihombing, menjelaskan kegiatan tersebut sebelumnya murni diagendakan sebagai deklarasi dukungan politik, namun berdampak merugikan pasangan calon.

"Kegiatan kemarin itu di luar kendali tim sukses paslon nomor 4, kontennya black campaign. Karena itu kami melaporkan ke Bawaslu," ujar Agus di Bandung, Kamis 26 April 2018.

Cerita Deddy Mizwar Bikin Film Religi Tanpa Pandang Untung dan Rugi

Menurutnya, dari kajian internal, deklarasi yang terekspose berakibat penggiringan opini negatif. Bahkan, pendekatan paguyuban paranormal Jawa Barat tidak pernah dilakukan sebelumnya.

"Tidak ada komunikasi, tidak ada pemberitahuan. Kemudian mereka berupaya mendorong citra bahwa pasangan Deddy-Dedi didukung kekuatan gaib," ujarnya.

8 Artis yang Menjadi Pejabat Daerah, Ada yang Dibekuk KPK hingga Mengundurkan Diri

Agus memastikan, kliennya tidak mengambil cara tersebut untuk memenangkan Pilgub Jabar. "Kami pastikan itu tidak ada, pendekatannya do'a kepada Tuhan. Itulah kunci kenaikan elektabilitas selama ini," katanya.

Sementara itu, Anggota Asistensi Gakkumdu Bawaslu Jawa Barat, Didi, menjelaskan  laporan tersebut diduga masuk pelanggaran pidana pemilu. "Secara alur sudah benar, karena kejadian ini terjadi dalam tahapan Pilgub Jabar. Ini ranah delik pidana. Kami akan melakukan telaah dan kajian atas laporan ini," katanya.

Sebelumnya, Paguyuban Paranormal Sunda mendukung pasangan Deddy-Dedi. Hal tersebut diungkapkan Ketua Paguyuban Paranormal Jabar, Tubagus Zunaedi. "Jabar perlu sosok pemimpin baru yang bisa mengembalikan budaya Sunda menjadi prinsip dasar kehidupan," katanya saat ditemui di Bale Dago, Jalan Awiligar, Senin 23 April 2018.

Ia bahkan mengaku sudah melakukan penerawangan melalui mata batin serta meramalkan jika pada satu waktu akan datang tokoh asli Sunda yang akan menyelamatkan kembali kejayaan budaya Sunda.

Disinggung mengenai calon yang dimaksud, ia mengaku akan mendukung Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi. Untuk mewujudkan keyakinan tersebut, Paguyuban Paranormal Sunda akan meminta bantuan gaib.

Mereka berkeyakinan, jika nantinya Deddy Mizwar dan Dedi Mulyadi memimpin Jawa Barat, kemakmuran dan kejayaan masyarakat Sunda seperti saat dulu dipimpin oleh Prabu Siliwangi akan kembali.

"Inilah sikap politik kami sebagai warga Jawa Barat yang memiliki hak untuk berpolitik. Kami yakin, dengan bantuan kemampuan dan dorongan doa dari kami Paguyuban Paranormal Sunda, pasangan Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi menjadi pemimpin Jawa Barat selanjutnya," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya