Prabowo: Tak Boleh Ada yang Lapar di Indonesia

Calon presiden Prabowo Subianto usai mendaftar di KPU Jakarta.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Reza Fajri

VIVA – Calon presiden Prabowo Subianto dan calon wakil presiden Sandiaga Uno maju di Pemilihan Presiden 2019 demi rakyat Indonesia. Hal itu dikemukakan Prabowo di atas mobilnya, usai mendaftar capres-cawapres di KPU, Jakarta, Jumat, 10 Agustus  2018.

Akui Kemenangan Prabowo-Gibran, Habib Bahar: Saya Ambil Hikmahnya PDIP Nyungsep

Prabowo berjanji akan menumpahkan segala kekuatannya untuk itu. "Segala tenaga saya, segala pikiran saya, segala energi saya, saya akan tumpahkan untuk membela kepentingan rakyat Indonesia. Itu tekad saya. Saya akan membela kepentingan rakyat Indonesia," ujar Prabowo.

Dia akan berjuang untuk masyarakat miskin. Jika selama ini masih ada yang kelaparan, menurutnya, Indonesia gagal sebagai republik.

Partai Pendukung Prabowo-Gibran Akan Kumpul, Termasuk PKB-Nasdem Diajak

"Tidak boleh ada yang lapar di Indonesia. Tidak ada yang boleh putus asa di Indonesia. Tidak boleh ada yang bunuh diri karena tidak bisa kasih makan ke anaknya. Kita bangsa yang hina kalau ada yang tidak bisa beri makan anaknya," ujar Prabowo.

Prabowo dan Sandiaga bertekad bahwa kekayaan bangsa Indonesia hanya untuk rakyat Indonesia. Bukan untuk diberikan kepada bangsa asing. "Kekayaan Indonesia untuk rakyat Indonesia. Bukan untuk bangsa lain. Kita tidak mau menjadi antek bangsa lain. Kita tak mau menjadi kacung dan budak bangsa lain," katanya.

PDIP Bisa jadi Oposisi, Bantu Pemerintah Mengkoreksi Bukan Saling Berhadapan

Prabowo mengucapkan terima kasih, khususnya kepada pendukungnya yang telah long march dari Surabaya, Jawa Timur. "Saya dapat berita bahwa saudara long march jalan kaki dari Surabaya. Terima kasih semangatmu," kata Prabowo.


 

Sekretaris Jenderal DPP PKS Habib Aboe Bakar

Sekjen PKS: Kalau Pak Prabowo Datang Kita Akan Beri Karpet Merah Sebagai Presiden Pemenang

Partai Keadilan Sejahtera, siap menggelar karpet merah untuk Prabowo Subianto, Presiden terpilih Pilpres 2024. Itu akan dilakukan jika Prabowo hadir di halal bi halal PKS

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024