Tak Ikut Reuni 212, Mahfud MD: Bukan Habitat Saya

Pakar hukum tata negara, Mahfud MD
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso

VIVA – Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi, Mahfud MD menjawab pertanyaan dari cuitan masyarakat di laman akun Twitternya yang mempertanyakan kenapa dirinya tidak hadir dalam acara Reuni Alumni 212 yang digelar di kawasan Monas, Jakarta Pusat, 2 Desember 2018.

Mahfud Bantah Nama Soeharto Dihilangkan dari Sejarah

"Hahaha. Saya tidak pernah diundang. Mungkin mereka tahu, itu bukan habitat saya. Mereka itu kan teman2 saya juga, jadi mereka tahu bhw saya bukan alumni 212. Mestinya jalau reuni, yang datang ya alumninya. Kalau bkn alumni ikutan datang, bs dituding sbg penyusup," ujar Mahfud MD dikutip dari Twitternya @mohmahfudmd, Senin, 3 Desember 2018.

Cabut Status Tersangka Nurhayati, Mahfud: Biar Orang Berani Melapor

Mahfud menegaskan ketidakhadirannya di acara reuni alumni 212 tidak ada kaitannya kader NU atau bukan dan soal dukungan politik di Pilpres. Lagipula mereka yang menghadiri kegiatan reuni alumni 212 bukan ukuran keimanan.

"Hadir ke Reuni 212 bukan ukuran keimanan. Sy yakin banyak yg tdk hadir di sana imannya lebih kuat dan lbh lbh paham urusan agama daripada umumnya yg hadir. Sebaliknya banyak jg yg hadir di sana imannya tak lbh kuat. Jadi tak bisa digebyah-uyah sesederhana itu. 212 bkn soal iman," tulisnya.

Peringatan Mahfud MD Soal Desa Wadas: Polri, BIN-BAIS Tahu itu Framing

Agenda reuni alumni Aksi 212 yang dihadiri oleh masyarakat dari berbagai daerah di Tanah Air. Sejumlah tokoh partai politik dan pejabat turut hadir dalam kegiatan itu, Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan. Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat, Zulkifli Hasan.

Kemudian, Wakil Ketua Majelis Syuro PKS, Hidayat Nur Wahid, Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Salahudin Uno, Politikus Partai Gerindra, Fadli Zon. Lalu, mantan Ketua Gerakan Nasional Pengawal Fatwa Ulama, Ustaz Bachtiar Nasir. (sah)

Menko Polhukam Mahfud MD.

Mahfud: Sikap Presiden Jelas soal Pemilu 2024, Jangan Didesak Lagi

Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD mengatakan pemerintah tidak pernah ada pembahasan soal penundaan Pemilu 2024.

img_title
VIVA.co.id
7 Maret 2022