Sandi: SBY Harus Dampingi Ibu Ani, Kampanye Ada yang Urus

Cawapres nomor urut 02 Sandiaga Uno
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anwar Sadat

VIVA – Calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Salahuddin Uno turut prihatin atas kondisi kesehatan istri Presiden RI ke-6, Susilo Bambang Yudhoyono, Kristiani Herrawati atau Ani Yudhoyono.

Prabowo Kenang Kebersamaan dengan SBY di Akmil, Sempat Digembleng Sarwo Edhie

Sandi, panggilan akrab Sandiaga, memaklumi bila SBY tak bisa fokus dalam kegiatan politiknya mendukung Prabowo-Sandi.

Mantan Wagub DKI itu justru berharap, agar SBY dapat fokus pada kesembuhan Ani. Sandi ingin Ketua Umum Partai Demokrat itu tak memikirkan kondisi politik dulu.

Kenang Kebersamaan dengan SBY di Akmil, Prabowo: Beliau Terbaik, Saya Taruna Nakal

"Tentunya, sekarang fokus dan perhatian Pak SBY harus ke bu Ani. Kita harus betul-betul mendoakan kesembuhan beliau (Bu Ani) ini. Jadi, urusan kampanye, urusan pemilu itu sudah ada yang ngurus lah. Pak SBY harus dampingi bu Ani," kata Sandi di Panglima Polim, Jakarta Selatan, Rabu 13 Februari 2019

Sandi mengatakan, kondisi Ani saat ini juga menjadi perhatian dirinya dan Prabowo Subianto. Bahkan, kata dia, keduanya selalu memantau kondisi Ani. Lalu, ia menekankan bersama Prabowo juga sudah berencana menjenguk Ani, namun saat ini masih menunggu waktu yang tepat.

Prabowo Diberi Lukisan Tangan oleh SBY Saat Hadir Silaturahmi dan Bukber Partai Demokrat

"Saya sudah menyampaikan melalui beberapa anggota keluarga keinginan untuk menjenguk seandainya Ibu bisa dijenguk, sampai per hari ini masih menunggu konfirmasi," ujarnya

Sandi menilai, sosok Ani adalah sosok ibu negara yang menginspirasi wanita di Indonesia. Maka itu, dia meminta seluruh masyarakat juga turut mendoakan kesembuhan Ani.

"Beliau menjadi sosok inspirasi bagi kita semua dan kami doakan segera kepulihan daripada ibu Ani dan tentunya kekuatan dari keluarga yang mendampinginya, sehingga semoga ibu Ani bisa segera pulih dan sehat kembali," ujarnya.

Baca: SBY: Ibu Ani Alami Kanker Darah

Sebelumnya, SBY menyampaikan kondisi istrinya yang menjalani perawatan di Singapura sejak 2 Februari 2019. Sejak itu, atau hampir dua pekan, SBY mendampingi istri tercintanya.

"Saat ini, saya berada di Singapura mendampingi Ibu Ani dalam pengobatan dan perawatan kesehatan di negeri ini. Sejak tanggal 2 Februari 2019 yang lalu, Ibu Ani menjalani medical treatment di Singapura, atas rekomendasi tim dokter kepresidenan Indonesia," kata SBY dikutip dari videonya dari Singapura, yang dikirim pengurus DPP Demokrat, Rabu 13 Februari 2019. (asp)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya