Makan Mi Ayam, Megawati-Setya Novanto Bahas Tiga Hal

Megawati Soekarnoputri dan Setya Novanto
Sumber :
  • Humas DPP Golkar

VIVA.co.id – Dewan Pimpinan Pusat Partai Golkar menilai, silaturahmi Ketua Umum Partai Golkar Setya Novanto dan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri berjalan dengan hangat. Dalam pertemuan keduanya ada tiga poin yang dibahas.

Ular Sanca Panjang 5 Meter Ditemukan di Kali Grogol

"Silaturahim yang berjalan selama dua jam disertai hidangan mi ayam berlangsung dengan hangat," kata Juru Bicara Partai Golkar Nurul Arifin melalui rilis pers, Minggu, 20 November 2016.

Nurul yang turut mendampingi Setya dalam kesempatan itu mengatakan, tiga hal tersebut, pertama, soal dinamika politik nasional. Golkar dan PDIP berkomitmen mengawal kebhinekaan. Kedua, Pilkada DKI adalah barometer pilkada nasional yang harus dijalankan dengan damai. Ketiga, soal RUU Pemilu yang tengah dibahas di DPR.

Isi Surat Megawati Minta Kader Rapat Barisan Usai Bendera PDIP Dibakar

"Diharapkan agar Undang-undang yang sedang dibahas ini memperkuat sistem presidensial," katanya.

Dalam pertemuan itu hadir pula Politikus Golkar Nusron Wahid, Politikus PDIP Achmad Basarah, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto dan Sekjen Golkar Idrus Marham.

Instruksi Megawati Kader PDIP Rapatkan Barisan Pascapembakaran Bendera
Politikus PDIP Albertus Sumbogo

Datangi DPP PDIP, Pentolan Barisan Celeng Siap Jelaskan Dukung Ganjar

Albertus Sumbogo penuhi panggilan DPP PDIP ke Jakarta terkait manuvernya mendukung Ganjar sebagai capres.

img_title
VIVA.co.id
15 Oktober 2021