Di tengah Isu Reshuffle, Jokowi Kumpulkan Menteri Ekonomi

Presiden Joko Widodo.
Sumber :
  • VIVA.co.id / Agus Rahmat

VIVA.co.id – Kabar reshuffle kabinet oleh Presiden Joko Widodo masih menghangat. Jokowi diisukan akan merombak sejumlah posisi menteri. Salah satu isu yang berhembus terkait kabar reshuffle terhadap menteri sektor ekonomi.

Jokowi Lantik AHY Jadi Menteri ATR/BPN di Istana, Moeldoko ke Mana Tak Nongol?

Jokowi pada Selasa 8 Agustus 2017, memanggil sejumlah menteri di bidang ekonomi ke Istana. Kedatangan sejumlah menteri sektor ekonomi ini menjadi pertanyaan awak media karena tak ada dalam jadwal agenda resmi Jokowi.

Dari pantauan, terlihat Menteri ESDM Ignatius Jonan, Menko Perekonomian Darmin Nasution, Menko Kemaritiman Luhut B Pandjaitan.

Jokowi Lakukan Reshuffle, Ini Deretan Menteri Terbaru Kabinet Indonesia Maju

Terlihat juga Menteri Perindustrian Enggartiasto Lukita, Menteri Perdagangan Airlangga Hartarto, Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pujiastuti, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, dan Menteri BUMN Rini Soemarno.

Selain itu, kemudian menyusul Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya. Dikonfirmasi wartawan, Siti hanya menjawab singkat. "Dipanggil," kata Siti Nurbaya, sambil menunjuk ke arah Istana Merdeka tempat ia dipanggil Presiden Jokowi.

Sah! Hadi Tjahjanto jadi Menko Polhukam, AHY Menteri ATR Usai Dilantik Jokowi

Hingga sekarang belum diketahui jadwal apa yang dibahas. Sebelum Siti Nurbaya, menteri lainnya sudah tiba terlebih dulu di Istana sekitar pukul 09.30 WIB. Namun, Presiden Jokowi tadi masih berada di daerah Lubang Buaya Jakarta Timur, menghadiri agenda Silaturahmi Ulama Pondok Pesantren dan Peresmian Pembukaan Pasanggiri Nasional Tingkat Remaja Perguruan Pencak Silat Nasional (Persinas) ASAD tahun 2017.

Anggota DPR sekaligus Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera

AHY jadi Menteri ATR/BPN, Mardani PKS: Welcome to The Jungle

Presiden Jokowi lantik Ketum Partai Demokrat AHY jadi Menteri ATR/BPN.

img_title
VIVA.co.id
21 Februari 2024