Politisi Gerindra Minta Jokowi Tak Banyak Omong

Presiden Jokowi.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Diza Liane Sahputri

VIVA.co.id - Ketua Dewan Pimpinan Pusat Partai Gerindra, Desmond Junaidi Mahesa, menanggapi larangan Jokowi pada menterinya untuk berkampanye memasuki tahun politik. Menurutnya, pernyataan Jokowi kerap berbeda antara hari ini dan besok.

Apresiasi Timnas U-23, Presiden Jokowi: Tetap Semangat, Rebut Tiket Olimpiade Paris 2024

"Kita percaya Jokowi dulu? Tidak perlu partai, sekarang ada partai. Kalau Pak Jokowi antara ngomong hari ini dan besok kan beda. Agak susah ngomentarin," kata Desmond di Gedung DPR, Jakarta, Rabu 6 September 2017.

Ia pun berharap agar Jokowi tak terlalu banyak memberikan pernyataan. Sehingga masyarakat bisa percaya terhadap ucapannya.

Jokowi Teken UU Desa yang Baru, Kini Kepala Desa Dapat Uang Pensiun

"Mudah-mudahan Pak Jokowi tak terlalu banyak omong supaya masyarakat percaya omongannya," kata Desmond.

Meski melarang menterinya berkampanye, Jokowi pun ternyata hadir dalam Rakernas Projo. Terhadap hal ini, Desmond maklum Jokowi hadir dalam pertemuan tersebut.

Tinjau Pasar di NTB, Jokowi: Harga Cabai Rawit hingga Bawang Merah Turun

"Itu pendukung dia wajar saja. Hari ini apa mau Jokowi silakan saja. Mau jadi presiden 2 kali juga saya setuju," kata Desmond.

Sebelumnya, Jokowi meminta para menterinya agar fokus pada pekerjaan mereka. Alasannya karena memang pemerintah bekerja untuk masyarakat untuk rakyat bukan untuk siapa-siapa. (mus)

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono

Menteri PUPR Basuki Lapor ke Jokowi Tidak Mau Maju di Pilkada Jakarta

Salah satu nama yang mencuat untuk diusung di Pilkada Jakarta pada November 2024, adalah Basuki Hadimuljono, yang saat ini menjabat sebagai Menteri PUPR periode 2019-2024

img_title
VIVA.co.id
3 Mei 2024