Khofifah Tunggu Pendampingnya, Baru Lapor Jokowi

Menteri Sosial Khofifah Indra Parawansa.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Agus Rahmat.

VIVA – Meski sudah menyatakan maju dalam Pemilihan Gubernur Jawa Timur, Menteri Sosial Khofifah Indar Parawansa mengatakan, belum akan melapor ke Presiden Joko Widodo. Bila sudah diumumkan nama calon pendampingnya di posisi bakal calon wakil gubernur, Khofifah baru lapor ke Jokowi.

Gerindra Tak Masalah PDIP Gabung Usung Khofifah di Pilgub Jatim, Ada Tapinya

"Nunggu sampai klik semua, final," kata Khofifah, saat menghadiri resepsi pernikahan Kahiyang-Bobby, di Graha Saba Buana, Solo, Rabu malam 8 November 2017.

Bagi Khofifah, walau sudah menyatakan secara resmi untuk maju, namun ia menilai belum sepenuhnya final seratus persen. Sebab, belum ada nama calon wakilnya, yang akan mendampingi.

Tepis Isu Cak Imin Maju di Pilgub Jatim, Elite PKB Sebut Ada Tempat yang Lebih Mulia

Menurut dia, nama pendampingnya ini masih dikomunikasikan dengan partai-partai pendukung.

"Artinya wakil ini kita mengkomunikasikan dengan partai-partai. Kalau partai-partai semua sudah bulat, baru saya akan melapor," jelas Ketua Umum Muslimat NU itu.

Masih Digodok, PKB Ogah Bocorkan Kandidat yang Bakal Diusung di Pilgub Jatim

Dengan keputusannya untuk maju, tetap harus menunggu siapa yang akan mendampinginya. Khofifah masih belum mau berbicara mengenai siapa nama-nama yang menjadi kandidat.

Maka, ia ingin ketika sudah dipastikan nama pendampingnya di pilkada, baru akan dilaporkan secara resmi ke Jokowi. "Tunggu bulat, baru (lapor). Jangan printil-printil menurut saya," katanya.

Ridwan Kamil dan Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto.

Airlangga Tugaskan RK Maju Pilkada Jakarta, Bobby di Sumut dan Khofifah Jatim

Nama Ridwan Kamil alias RK jadi calon kuat yang akan digadang-gadang sebagai bakal cagub Golkar untuk Pilkada Jakarta.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2024