Pelatih Myanmar Akui Kalah Kelas dari Indonesia

Duel Indonesia melawan Myanmar.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/18.

VIVA – Myanmar harus menelan pil pahit setelah dikalahkan Indonesia pada laga uji coba di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu 10 Oktober 2018. Pada duel ini, Myanmar harus pulang dengan kekalahan tiga gol tanpa balas.

Perasaan Shin Tae-yong Usai Timnas Indonesia U-23 Singkirkan Korea Selatan

Si Thu Aung cs tak bisa berbuat banyak sepanjang 90 menit. Setiap serangan selalu mampu dipatahkan oleh barisan pertahanan Skuat Garuda.

Fakta di lapangan membuat pelatih Myanmar, Antoine Hey, mengakui jika penampilan timnya semalam, masih kalah kelas dibandingkan tim tuan rumah. Namun, dia mengaku dapat banyak pelajaran berharga yang bisa dibawanya saat jumpa Bolivia pada laga uji coba selanjutnya.

3 Skenario Timnas Indonesia U-23 Tembus Olimpiade 2024

"Selamat untuk Indonesia atas kemenangan ini. Mereka layak menang. Pertandingan berjalan menarik. Kedua tim tampil menyerang," kata Antoine Hey selepas pertandingan.

"Ini menjadi persiapan kedua tim jelang Piala AFF. Laga ini jadi kesempatan pemain muda kami mencari pengalaman dan mereka mendapat pelajaran berharga. Selepas ini kami akan melawan Bolivia dan melanjutkan persiapan untuk Piala AFF," tuturnya.

Wakil Ketua DPD Mahyudin Harap Keberhasilan Timnas Indonesia U-23 Memotivasi Anak Muda Bangsa

Sebelum tampil di Piala AFF, Myanmar akan berhadapan dengan Bolivia. Laga ini bakal berlangsung di Thuwanna YTC Stadium, Yangon, Sabtu 13 Oktober 2018.
 

Korea Selatan vs Timnas Indonesia

5 Fakta Mengerikan Timnas Indonesia Usai Singkirkan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Timnas Indonesia berhasil menyingkirkan Korea Selatan di babak Perempat Final Piala Asia U-23 lewat adu penalti setelah bermain imbang di Stadion Abdullah Bin Nasser.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024