Tampil 180 Menit dalam 2 Hari, Skuat Timnas U-16 Bakal Dirotasi

Pemain Timnas Indonesia U-15 Marselino Ferdinan (kiri)
Sumber :
  • Instagram/@officialpssi

VIVA – Poin penuh kembali diraih Timnas Indonesia U-16 saat berhadapan dengan Singapura dalam matchday 2 Grup A Piala AFF U-16 2019. Jumpa Singapura di Chonburi Campus 1 Stadium, Chonburi, Thailand, armada Garuda Nusantara menang telak 3-0, Senin, 29 Juli 2019 WIB.

Seleksi Indonesia U-20 dan U-16 di Medan Diikuti 1.200 Peserta

Timnas U-16 tampil dominan dalam laga ini. Gelontoran tiga gol yang disumbang oleh Marselino Ferdinan (18), Wahyu Agong (70), dan Mochamad Faizal (79), tak bisa dibalas satu gol pun oleh Singapura. 

Kemenangan ini jadi yang kedua dicatat Timnas U-16 di turnamen ini, setelah sebelumnya pasukan Bima Sakti Tukiman berhasil memukul tim kuat, Vietnam, dengan skor 2-0. Berkat dua kemenangan, Timnas U-16 juga menambah rekor clean sheet dalam dua laga awal. Timnas U-16 juga saat ini duduk di puncak klasemen Grup A dengan koleksi 6 poin.

Nova Arianto Ungkap Pesan Shin Tae-yong, Sebut-sebut Pemain Titipan

Usai pertandingan, Bima mengucap syukur pasukannya bisa kembali memetik hasil sempurna. Tak lupa, mantan asisten Luis Milla Aspas di Timnas U-22 ini juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemain yang sudah bekerja keras dalam laga ini, serta dukungan penuh rakyat Indonesia.

Meski demikian, Bima mengatakan masih ada catatan yang harus diperbaiki untuk bisa menyempurnakan kualitas performa tim. Sayangnya, Bima tak menjelaskan perihal catatan apa yang harus diperbaiki.

Persebaya Putus Kontrak Gelandang Timnas Singapura

"Alhamdulillah kami bisa memenangkan pertandingan. Semua berkat kerja keras pemain, dan berkat doa masyarakat Indonesia," ucap Bima kepada wartawan.

"Banyak catatan juga yang harus kami bawa untuk pertandingan ke depan. Saya juga mengingatkan kepada para pemain untuk tidak terlalu besar hati dan sombong, dan selalu rendah hati untuk pertandingan melawan Timor Leste. Semoga (hasil) ini bisa menjadi motivasi untuk melakukan progres ke depan lebih baik lagi," katanya.

Selanjutnya, Timnas U-16 akan berhadapan dengan Timor Leste dalam matchday 3 Grup A, di stadion yang sama, Rabu 31 Juli 2019 WIB.

untuk pertandingan nanti, Bima menyebut kemungkinan bakal melakukan rotasi pemain. Sebab, ada beberapa pemain yang mengalami kelelahan setelah bermain penuh dalam dua laga awal, dan hanya dalam waktu dua hari.

"Besok kami akan recovery, dan seperti biasa kami akan tetap fight untuk memberikan yang terbaik. Kemungkinan ada rolling (rotasi) pemain, karena ada pemain yang sudah main sampai dua kali dalam dua hari," ujar Bima. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya