AFC Geser Jadwal Piala Asia U-16, Persiapan Timnas Makin Panjang

Pelatih Timnas Indonesia U-16, Bima Sakti, memimpin coaching clinic
Sumber :
  • VIVA/Robbi Yanto

VIVA – Kabar terbaru muncul di tengah persiapan Timnas Indonesia level usia menyambut Piala Asia U-16 dan Piala Asia U-19 2020. AFC selaku federasi tertinggi sepakbola Asia memberikan jadwal baru terkait penyelenggaraan dua turnamen tersebut.

Prediksi Piala Asia U-23: Korea Selatan vs Timnas Indonesia

Hal itu diketahui usai AFC menggelar rapat mengenai penyelenggaran turnamen dan protokol kesehatan saat menggelar pertandingan selama pandemi virus corona COVID-19 belum berakhir. Rapat tersebut digelar pada Jumat, 5 Juni 2020.

Dalam informasi yang diterima VIVA, AFC tak mengubah jadwal Piala Asia U-19 yang dihelat di Uzbekistan. Turnamen itu tetap berjalan pada 14-31 Oktober 2020.

Mengganas di Piala Asia, Timnas Indonesia U-23 Jadi Perbincangan di Qatar

Begitu pula dengan Piala Asia Klub Futsal 2020. Turnamen ini bakal dihelat di Uni Emirat Arab pada 2-13 Desember 2020.

Namun, AFC melakukan perubahan jadwal pada Piala Asia U-16. Sejatinya, turnamen ini digelar mulai 16 September - 3 Oktober 2020. Belakangan, jadwal tersebut direvisi menjadi 25 November - 12 Desember 2020 tapi tetap dilangsungkan di Bahrain.

Pemain Korea Selatan Puji Timnas Indonesia U-23

Tak cuma Piala Asia U-16, perubahan jadwal juga diberlakukan untuk Piala Asia Futsal 2020 yang digelar di Turkmenistan. Jadwal barunya menjadi 4-15 November 2020.

Sebagai informasi, Indonesia dipastikan ambil bagian sebagai peserta dalam kedua ajang itu. Timnas Indonesia U-16 Indonesia lolos dari babak kualifikasi sebagai runner-up Grup G. Sementara Timnas Indonesia U-19 melaju dari babak kualifikasi sebagai juara Grup K.

Tentunya, kepastian perubahan jadwal ini membuat persiapan Indonesia menjadi lebih panjang dan diharapkan lebih matang. Mengingat saat ini anak-anak asuh Bima Sakti masih menjalani latihan jarak jauh.

Baca juga

Raphael Maitimo: PSSI Terlalu Lama Putuskan Status Liga 1

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Moncer! Bung Towel Tetap Kasih Nilai Jeblok ke STY: 6,5 dari 10

Pengamat sepak bola Tommy Welly yang akrab biasa disapa Bung Towel memberi nilai jeblok untuk pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong (STY).

img_title
VIVA.co.id
24 April 2024