Timnas Indonesia Tancap Gas Fokus Lawan Vietnam

Timnas Indonesia saat melawan Myanmar di laga uji coba
Sumber :
  • PSSI

VIVA.co.id - Tim nasional Indonesia langsung tancap gas menatap laga uji coba melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Selasa 8 November 2016 mendatang. Skuat asuhan Alfred Riedl hanya punya waktu singkat untuk istirahat usai bermain imbang 0-0 melawan Myanmar.

Riedl membeberkan melawan Vietnam nanti, dia akan melakukan rotasi pemain. Hal itu setidaknya bisa mengakali kondisi fisik para pemain agar tidak kedodoran.

"Selanjutnya kami fokus melawan Vietnam, mereka tim bagus. Komposisi pemain ada yang berubah di laga tersebut nanti," ujar Riedl seusai pertandingan melawan Myanmar, Jumat 4 November 2016.

Timnas Indonesia Selangkah Lagi Lolos ke Piala Asia 2027

Bek timnas Indonesia, Abduh Lestaluhu menilai dalam pertandingan tadi permainan secara keseluruhan sudah baik. Namun, tetap harus ada perbaikan agar di Piala AFF Myanmar-Filipina 2016 mendatang semakin solid.

"Kondisi tim usai pertandingan tadi oke. Yang jelas kami harus belajar lagi jelang Piala AFF nanti," tutur pemain asal klub PS TNI tersebut.

Terpopuler: Philippe Troussier Mualaf, Timnas Portugal Keok dengan Cristiano Ronaldo
Duel Vietnam vs Timnas Indonesia

Menakar Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026, Ada Berapa Tahap Lagi?

Harapan pecinta sepakbola melihat Timnas Indonesia berlaga di Piala Dunia kembali muncul. Masih ada berapa tahap lagi untuk bisa lolos ke Piala Dunia 2026?

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024