TC di Yogyakarta, Timnas U-19 Lakoni Tiga Uji Coba

Timnas Indonesia U-19 sedang berlatih
Sumber :
  • VIVA.co.id/Daru Waskita (1-8-17)

VIVA.co.id – Timnas Indonesia U-19 Indonesia kembali menjalani pemusatan pelatihan atau training center (TC) di Yogyakarta. Tim besutan Indra Sjafri ini akan melakukam TC selama empat pekan ke depan di Kota Gudeg.

Usai 2 Kali Imbangi China, Indra Sjafri Ungkap Program Selanjutnya Timnas Indonesia U-20

"Dua pekan kita TC di Cijantung dan untuk sisanya kita TC di lapangan Sepak Bola UNY," kata Indra Sjafri, Senin 31 Juli 2017.

Garuda Muda untuk sementara membawa 30 pemain. Timnas U-19 masih menunggu dua pemain lagi yang akan bergabung yaitu Saddil Ramdani (Persela Lamongan) dan Asnawi Mangkualam Bahar (PSM Makassar).

Hasil Pertandingan Uji Coba Timnas Indonesia U-20 Vs China, Gol Indah di Menit Akhir

"Jadi nantinya ada 32 pemain yang akan melakukan TC di Yogya. Dua pemain itu kita panggil karena usianya masih masuk U-19," terangnya.

Di Yogya, Timnas U-19 akan melakukan tiga uji coba melawan PSIM Yogyakarta, PSS Sleman dan Persebaya Surabaya.

Link Live Streaming Timnas Indonesia U-20 Vs China U-20 Jilid II Malam Ini

"Kita sengaja pilih tim yang ikut kompetisi. Dengan PSS Sleman kita matangkan malan ini," tuturnya.

Sebelum terbang terjun dalam ajang resmi piala AFF 2017 yang akan berlangsung 4-17 September, akan ada lagi uji coba dengan satu tim lagi namun pelaksanaan di Jakarta.

"Tiga atau empat hari sebelum ajang dimulai kita akan main dengan tim yang mungkin tidak kuat dan akan berlangsung di Jakarta," ucapnya.
 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya