Thanabalan Nadarajah, Bomber Malaysia Titisan 'Wayne Rooney'

Penyerang Timnas Malaysia U-22, Thanabalan Nadarajah (kiri)
Sumber :
  • Twitter/@FAM_Malaysia

VIVA.co.id – Gol tunggal Thanabalan Nadarajah ke gawang Satria Tama, mengubur mimpi Timnas Indonesia U-22 untuk melaju ke final SEA Games 2017. Berkat golnya ke gawang Indonesia, Thanabalan berpeluang membawa Malaysia juara SEA Games 2017, dan menyabet gelar top scorer.

Dulu Bawa Indonesia Sabet Emas SEA Games, Pramudya Kusumawardana Kini Bela Australia

Sepak terjang Thanabalan di ajang SEA Games 2017 memang terbilang impresif. Dalam 5 laga di ajang ini, bomber berusia 22 tahun ini sudah mencetak 4 gol. Gol ke gawang Satria Tama menjadi gol ke-4 nya dalam ajang ini.

Sejak bergabung dengan Timnas Malaysia U-22, Thanabalan mampu membuktikan ketajamannya. Sejak 2015 lalu, Thanabalan mampu mencetak 13 gol dalam 15 pertandingan di semua ajang bersama Timnas Malaysia U-22.

Mantan Pemain Malaysia Puji Timnas Indonesia: Mereka Kerja saat Kami Istirahat

Berkat ketajamannya, media Malaysia menyamakannya dengan dua legenda sepakbola dunia, Wayne Rooney dan Gerd Mueller. Meski demikian, Thanabalan merasa jauh di bawah dua legenda tersebut. Menurutnya, saat ini hanya medali emas untuk Malaysia yang jadi fokus utamanya.

"Banyak yang membandingkan saya dengan (Gerd) Mueller dan (Wayne) Rooney. Itu adalah sebuah penghormatan, tapi saya jauh dari standarisasi mereka saat ini," ujar Thanabalan dikutip New Straits Times.

Gelar Rakernas, PB Akuatik Indonesia Susun Rencana Mulai PON 2024 Menuju Prestasi Dunia

"Saya adalah orang yang tak mudah larut dalam kesuksesan. Misinya (Timnas Malaysia U-22) adalah untuk membawa Malaysia meraih medali emas, dan fokus saya hanya untuk itu," katanya.

Timnas Malaysia U-22 akan berhadapan dengan Thailand U-22, dalam laga final SEA Games 2017 di Shah Alam Stadium, Selasa 29 Agustus 2017 mendatang. (one)

Wasit asal Arab Saudi Majed Mohammed Al Shamrani

Ini Sosok Wasit yang Pimpin Duel Timnas Indonesia U-23 Vs Australia, Kontroversial Lagi?

Sosok wasit menjadi sorotan jelang duel Timnas Indonesia U-23 melawan Timnas Australia di penyisihan Grup A Piala Asia U 23 2024 malam hari ini, Kamis 18 April 2024.

img_title
VIVA.co.id
18 April 2024