Klub Ini Siap Jadikan Messi Pemain Termahal Dunia

Cristiano Ronaldo (kiri) dan Lionel Messi (kanan).
Sumber :
  • Reuters/Sergio Perez

VIVA.co.id – Kontrak baru Lionel Messi di Barcelona masih menggantung. Meski pada 5 Juli 2017 klub mengklaim telah mendapatkan kesepakatan kontrak baru hingga 2021, sampai saat ini belum dilakukan penandatanganan.

Lionel Messi Butuh Bantuan 'Orang Dalam' untuk Tampil di Piala Dunia Antarklub 2025

Situasi semakin tak menentu usai referendum Catalunya pada 1 Oktober 2017. Sebab, kubu pro kemerdekaan Catalunya dari Spanyol menang. 

Barcelona masih merasa baik-baik saja ihwal kontrak Messi. Manajemen Barcelona yakin Messi segera meneken kontrak menyusul Andres Iniesta yang menandatangani kontrak pekan lalu.

Comeback Usai Cedera, Lionel Messi Langsung Bikin Gol! Tapi Inter Miami ...

Meski manajemen Barcelona mengklaim tenang-tenang saja, tapi kenyataannya gejolak dahsyat tengah terjadi. Rumor Messi tak mau memperpanjang kontrak yang segera habis semakin kuat.

Menurut media Spanyol, AS, kontrak Messi habis pada 30 Juni 2018. Cukup pendek untuk meyakinkan lagi Messi. Apalagi di tengah ketidakpastian masa depan Barcelona pascareferendum.

Siap-siap! Lionel Messi Comeback Pagi Ini Usai Sebulan Cedera

Di tengah ketidakpastian Barcelona, Messi digoda raksasa Inggris, Manchester City. Menurut AS, Senin, 9 Oktober 2017, Manchester City siap menggelontorkan 400 juta euro (Rp6,3 triliun) untuk memboyong Messi, awal tahun depan. Bulan Januari, bursa transfer tengah musim dibuka.

AS mengklaim telah memiliki sumber yang sangat dekat dengan klub yang bermain di Premier League itu bahwa kubu City telah bicara dengan lingkaran dalam Messi.

"Pembicaraan serius telah dilakukan dengan inner circle pemain bola itu," ujar sumber tersebut kepada AS.

Di sisi lain, Messi sudah sangat kerasan tinggal di Barcelona. Istrinya, Antonella, pun tak nyaman bila harus pindah dari kota itu. Bagaimana pun, Messi kini telah berkeluarga sehingga keputusan menyangkut masa depan tidak lagi menjadi miliknya sepenuhnya. 

Apakah Messi akan bergabung lagi dengan Pep Guardiola? Kita tunggu saja kelanjutan ceritanya. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya