Ramos Goda Neymar Gabung ke Real Madrid

Striker PSG, Neymar dalam laga melawan Marseille
Sumber :
  • REUTERS/Philippe Laurenson

VIVA – Spekulasi mengenai masa depan bomber Paris Saint-Germain, Neymar, terus mencuat. Pemain asal Brasil ini digosipkan akan meninggalkan Les Parisiens.

Prediksi Liga Champions: Manchester City vs Real Madrid

Neymar kabarnya bosan dengan kompetisi di Ligue 1. Liga Prancis dinilai kurang kompetitif. Pemain 25 tahun ini juga disebut-sebut tak senang dengan pelatih PSG, Unai Emery.

Real Madrid coba mencari celah dengan adanya rumor ini, dan akan membajak Neymar. Hal ini didukung oleh kapten Madrid, Sergio Ramos.

Kekurangan Real Madrid saat Menang Tipis Atas Mallorca

(Baca juga: Presiden Madrid Temui Ayah Neymar, Bahas Pengganti Ronaldo)

"Saya ingin kami memiliki pemain terbaik. Jelas, Neymar merupakan salah satunya. Mungkin, lebih mudah baginya pergi ke PSG terlebih dahulu, dibandingkan langsung pindah ke Real Madrid," kata Ramos pada Cadena Ser.

Legenda AC Milan, Ricardo Kaka Diceraikan Istri karena Terlalu Sempurna

"Ini merupakan keputusan pribadi. Anda tak akan pernah tahu apa yang akan terjadi, karena sepakbola banyak berubah. Saya membuka pintu jika dia mau datang ke Madrid. Saya juga punya hubungan baik dengan dia," sambungnya.

Neymar mampu tampil apik bersama PSG musim ini. Dia mencetak 11 gol dari 12 pertandingan di semua kompetisi. (one)


 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya