Brasil Tekuk Jepang, Korsel Kalahkan Kolombia

Pemain Brasil rayakan gol Neymar
Sumber :
  • REUTERS/Yves Herman

VIVA – Brasil sukses menekuk Jepang dalam laga persahabatan, Jumat, 10 November 2017. Tim besutan Tite ini menang 3-1 dalam laga yang berlangsung di Stade Pierre-Mauroy, Prancis.

Pelatih Timnas Brasil Peringatkan Real Madrid soal Endrick

Brasil membuka keunggulan di menit 10, lewat penalti yang diambil Neymar. Penalti diberikan usai pelanggaran Maya Yoshida terhadap Fernandinho di kotak terlarang.

Brasil kembali mendapatkan hadiah penalti di menit 17. Kali ini, tendangan penalti yang diambil Neymar bisa ditepis kiper Jepang, Eiji Kawashima, dan berbuah sepak pojok untuk Brasil.

Hasil Lengkap: Timnas Portugal Keok dengan Ronaldo, Hujan 6 Gol Spanyol Vs Brasil

Beruntung, Brasil tetap mampu menggandakan skor tak lama berselang. Tendangan jarak jauh Marcelo tak mampu dihentikan Kawashima.

Gabriel Jesus membuat Brasil memperlebar jarak di menit 36. Striker Manchester City itu sukses memanfaatkan umpan silang Danilo dari sisi kanan.

Bintang Manchester United Ini Jalani Debut Bersama Timnas Inggris

Jepang mendapatkan hadiah hiburan di menit 63. Tandukan Yomoaki Makino bersarang di gawang kiper pengganti Brasil, Cassio. Skor 3-1 untuk kemenangan Brasil bertahan hingga laga usai.

Sementara itu, di Suwon World Cup Stadium, Korea Selatan sukses menekuk Kolombia 2-1. Dua gol tuan rumah diborong bintang Tottenham Hotspur, Son Heung-Min di menit 11 dan 61. Gol balasan Kolombia disumbangkan Christian Zapata di menit 76.

Kontestan Piala Dunia 2018 lainnya, Serbia juga sukses meraih kemenangan. Mereka menang 2-0 atas tuan rumah China di Tianhe Stadium, Guangzhou.

Susunan Pemain

Jepang: Eiji Kawashima, Yomoaki Makino, Maya Yoshida, Yuto Nagatomo, Hiroki Sakai, Makoto Hasebe, Genki Haraguchi, Yosuke Ideguchi, Yuya Osaka, Yuya Kubo.

Brasil: Alisson Becker, Thiago Silva, Marcelo, Danilo, Jemerson, Willian, Fernandinho, Giuliano, Casemiro, Neymar, Gabriel Jesus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya