Final Kepagian Bayern Vs Dortmund, Siapa Lebih Dominan?

Borussia Dortmund vs Bayern Munich
Sumber :
  • REUTERS/Michael Dalder

VIVA – Final kepagian akan hadir dalam babak III DFB Pokal Jerman, Rabu 20 Desember 2017 atau Kamis dini hari WIB. Dua klub raksasa Jerman, Bayern Munich dan Borussia Dortmund, akan saling bunuh untuk mencari tiket lolos ke babak selanjutnya.

Ian Wright Sebut 2 Pemain Ini Dibutuhkan Arsenal untuk Taklukkan Bayern Munich, Siapa Mereka?

Dalam sejarahnya, duel bertajuk Der Klassiker ini selalu berlangsung ketat. Bukan hanya di ajang Bundesliga, tapi juga di semua kompetisi.

Meski begitu, Die Roten masih memiliki rekor yang lebih bagus dibandingkan dengan rivalnya itu. Dalam 10 pertemuan terakhirnya, Bayern mampu mendominasi dengan meraih enam kemenangan.

Man Utd Dapat Rejeki Nomplok Usai Dortmund Picu Klausul Jadon Sancho, Cuan Besar Menanti

Sementara itu, Dortmund hanya mampu meraih tiga kemenangan. Dan satu sisanya berakhir imbang.

Andai kali ini Bayern mampu melewati adangan sang rival, bukan tidak mungkin mereka akan melenggang mulus ke partai puncak dan meraih gelar juara.

Buang Kutukan 0 Trofi, Harry Kane Harus Bawa Bayern Munich Juara Liga Champions

Pertemuan kedua tim juga semakin menarik karena selalu menjanjikan banyak gol. Setidaknya, minimal dua gol selalu tercipta dalam 10 pertemuan terakhir mereka.

Berikut rekor 10 pertemuan terakhir Bayern vs Dortmund dikutip Soccerway:

5 November 2017: Borussia Dortmund 1 - 3 Bayern Munich (Bundesliga)
6 Agustus 2017: Borussia Dortmund 2 - 2P Bayern Munich (Piala Super Jerman)
27 April 2017: Bayern Munich 2 - 3 Borussia Dortmund (DFB Pokal)
8 April 2017: Bayern Munich 4 - 1 Borussia Dortmund (Bundesliga)
20 November 2016: Borussia Dortmund 1 - 0 Bayern Munich (Bundesliga)
15 Agustus 2016: Borussia Dortmund 0 - 2 Bayern Munich (Piala Super Jerman)
22 Mei 2016: Bayern Munich P0 - 0 Borussia Dortmund (DFB Pokal)
6 Maret 2016: Borussia Dortmund 0 - 0 Bayern Munich (Bundesliga)
4 Oktober 2015: Bayern Munich 5 - 1 Borussia Dortmund (Bundesliga)
29 April 2015: Bayern Munich 1 - 1P Borussia Dortmund (DFB Pokal)
(one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya