Pelatih Mitra Kukar Percaya Diri Bisa Mengejutkan di Liga 1

Pemain Mitra Kukar menjalani latihan
Sumber :
  • Dok. Mitra Kukar

VIVA – Mitra Kukar terus menggeber persiapan jelang Liga 1 2018 bergulir. Uji coba serta latihan strategi dan fisik disiapkan guna membentuk tim yang kuat.

Gol Menit Akhir PSIS Buyarkan Kemenangan Bhayangkara FC

Pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges Marin, berharap ketika Liga 1 bergulir pada 23 Maret 2018, anak asuhnya sudah dalam kondisi optimal. Sehingga laga awal bisa dimaksimalkan dengan baik.

"Para pemain terus berkembang sejak saya datang. Banyak kemajuan yang saya lihat dari mereka, dan ini pertanda baik bagi kami untuk kompetisi nanti," kata Berges.

Persija Dilanda Kelelahan Jelang Hadapi Tira Persikabo

"Saya rasa jika jadwal liga tidak berubah lagi, kami sudah benar-benar siap bermain. Para pemain akan mencapai penampilan puncak saat liga berjalan," imbuhnya.

Selama di turnamen pramusim, Mitra Kukar tidaklah bermain bagus. Pada Piala Presiden 2018, tim berjuluk Naga Mekes itu terhenti di babak 8 besar.

Berharap Putus Tren Negatif, Persija Malah Tampil Pincang Vs Persikabo

Berlanjut ke Piala Gubernur Kaltim II, Mitra Kukar kalah bersaing di fase grup. Hasil tersebut menjadi pembelajaran berharga bagi Berges.

Sebelum memulai kompetisi, Mitra Kukar masih mencari lawan uji coba. Mereka ingin menjajal kekuatan tim Liga 1 lainnya, dan bila tidak ada, Persiba Balikpapan akan jadi alternatif. (one)

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts.

Persib Bandung Waspadai Kekuatan Lini Depan MU

Persib Bandung bakal bersua Madura United dalam lanjutan Liga 1 malam hari ini. Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengungkapkan hal ini.

img_title
VIVA.co.id
13 Maret 2022