Persib Akui Tampil Emosional Lawan Persija

Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez
Sumber :
  • Dede Idrus (Bandung)/ VIVA

VIVA – Lima gol tersaji pada laga seru antara Persib Bandung kontra Persija Jakarta, Minggu 23 September 2018. Armada Maung Bandung berhasil meraih kemenangan dengan skor akhir 3-2.

Persija Kurang Maksimal saat Kalahkan Persis, Ini Alasannya

Dalam laga yang digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, kedua tim tampil dengan tensi tinggi di babak pertama. Bahkan, wasit pun harus mengeluarkan delapan kartu kuning untuk kedua tim.

Pelatih Persib, Mario Gomez, mengakui timnya memang bermain dengan emosional di babak pertama. Namun, masuk babak kedua anak asuhnya bisa menurunkan tensi,

Dibantu Persija Jakarta, Persib Bandung Pastikan Tiket ke Championship Series

"Babak pertama kami sangat emosional. Tapi, di babak kedua kami main lebih santai. Kami bermain tidak bagus, tapi tidak jelek juga. Apa pun caranya, dalam laga ini yang penting. Intinya, tim ini harus lebih berkembang lagi ke depannya," terang Gomez usai pertandingan.

Skuat Persib Bandung.

Nick Kuipers: Persib Bandung Harusnya Ungguli Persita 4-0 di Babak Pertama

Mengenai dua gol Persija yang dihasilkan lewat proses tendangan bebas, Gomez menuturkan bahwa para pemain Persib sempat kehilangan konsentrasi, sehingga Macan Kemayoran bisa memanfaatkan situasi.

"Soal set piece, tidak hanya soal konsentrasi. Namun, evaluasi akan tetap kami lakukan. Kami akan terus perbaiki yang kurang, dan intinya kami bisa menang," ucap pelatih berkebangsaan Argentina ini.

Kemenangan atas Persija semakin mengukuhkan Skuat Maung Bandung di puncak klasemen sementara Liga 1 dengan 44 poin. Sedangkan, Macan Kemayoran diurutan ketiga  dengan 36 poin.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya