Gagal Bersaing Juara di Liga 1, Arema Bidik Trofi Piala Indonesia

CEO Arema FC, Iwan Budianto.
Sumber :
  • VIVA / Lucky Aditya Ramadhan

VIVA – Chief Executive Officer Arema FC, Iwan Budianto bangga dengan capaian Singo Edan pada Liga 1 2018. Arema FC finis di peringkat 6 klasemen akhir.

PSM Makassar Berpisah dengan Wiljan Pluim

Arema sempat tertatih-tatih di putaran pertama Liga 1. Arema sempat berada di zona degradasi. Namun, Arema mampu bangkit di paruh kedua.

"Tahun ini, Alhamdulillah ditutup dengan happy ending, berada di peringkat 6 besar," kata Iwan, Selasa 11 Desember 2018. 

Antusias Sambut Piala Indonesia, Arema FC Tak Permasalahkan Recovery

"Di putaran pertama kami fokus untuk keluar degradasi. Ternyata pemain memberikan lebih," lanjut Iwan.

Iwan mengenang perjalanan Arema FC di awal musim 2018. Arema berkutat di zona degradasi selama tujuh pekan berturut-turut. 

Pergantian pun pelatih terpaksa dilakukan. Tidak hanya itu, penambahan pemain juga dilakukan agar Arema bisa lolos dari degradasi.

"Ini musim berat di mana selama 7 pekan berada di peringkat 18 berturut-turut. Kami tahu seperti apa memilih pelatih dan pemain," ujar Iwan.

Para pemain Arema FC merayakan gol

Iwan menyebut ada kenaikan prestasi Arema FC di musim ini. Pada Liga 1 2017 lalu, Arema FC finis di peringkat 9. Berarti naik tiga tingkat dari musim lalu. 

Musim depan, Iwan menargetkan Arema FC minimal finis di 3 besar. Ini demi memperbaiki raihan Arema FC dalam dua musim terakhir.

"Syukur Alhamdulillah, musim ini kami berada di peringkat 6. Musim lalu peringkat 9. Musim depan minimal peringkat 3," tutur Iwan.

Iwan mengakui untuk musim ini Arema begitu lemah dari sektor pemain. Sehingga harus dilakukan penambahan pemain di putaran kedua.

"Banyak pergantian pelatih musim ini. Tapi jangan berspekulasi, kami memang lemah di musim ini," kata Iwan.

Setelah menyelesaikan kompetisi di Liga 1, Iwan meminta Arema FC menatap babak 32 besar Piala Indonesia dengan serius. Iwan memasang target Arema juara di Piala Indonesia.

"Kami liburkan dulu satu bulan sekaligus melakukan negosiasi. Masih tersisa peluang di Piala Indonesia. Targetnya hanya satu, juara di Piala Indonesia," kata Iwan. (sat)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya