Liga 1 Libur, Ini Pesan Bek Tira Persikabo Tangkal Corona

Bek Tira Persikabo, Abduh Lestaluhu
Sumber :
  • Instagram/@abduhlestaluhu_3

VIVA – Pandemi virus corona COVID-19 sukses membuat lumpuh sebagian kompetisi sepakbola dunia, termasuk Liga 1 Indonesia. Baru bergulir selama tiga pekan, Liga 1 terpaksa ditangguhkan sementara sebagai pencegahan meluasnya virus tersebut.

Liburnya kompetisi membuat pemain sementara menjadi "pengangguran" lantaran tak ada kegiatan. Namun, situasi ini bisa berdampak positif untuk kehidupan pribadi masing-masing.

Seperti yang dilakukan oleh bek Tira Persikabo, Abduh Lestaluhu. Dia mengaku dengan liburnya kompetisi, bisa memiliki waktu lebih banyak dengan keluarga.

"Aktivitas liburan kali ini lebih banyak di rumah bersama keluarga karena kita semua tahu seperti apa kondisinya saat ini di luar sana," kata Abduh.

"Tapi, itu tidak membuat saya berleha-leha. Saya tetap latihan di rumah untuk tetap menjaga kondisi agar tidak drop," lanjutnya.

Sebagai pesepakbola, Abduh menyerukan perlawanan terhadap virus ini. Dia yakin virus ini bisa dilawan dan diredam penyebarannya apabila masyarakat menjalankan pola hidup sehat.

"Virus ini memang berbahaya karena belum ada obatnya. Tapi, virus ini bisa dilawan dengan pola hidup yang sehat dan selalu berolahraga," tutur pemain asal Maluku.

"Imbauan saya jangan terlalu takut. Jaga kebersihan diri dan jauhi keramaian. Kita ikuti imbauan dari dinas kesehatan serta pemerintah setempat. Dan jangan lupa selalu berdoa agar kita diberikan kesehatan," ungkap dia.

Tanggapan Rizky Ridho soal Tira Persikabo Tanpa Ciro Alves

Persib bisa juara berkat Wander Luiz? Apakah Wander Luiz benar-benar Wonderfull? Cek pada video di bawah:

Tira Persikabo Siap Menantang Persebaya Surabaya
Tira Persikabo vs Persija Jakarta

Thomas Doll: Manchester United Kebobolan 4 Kali, Persija Cuma 1

Pelatih Persija, Thomas Doll berbicara mengenai perbandingan ini saat ditanya mengapa gawang timnya selalu kebobolan.

img_title
VIVA.co.id
15 Agustus 2022